Kamis, 13 November 2025

Liga Inggris

Mulai Rajin Bikin Gol untuk Manchester United, Hojlund Punya Resep Moncer Sendiri

Penyerang Rasmus Hojlund mulai rajin menambah rekening golnya untuk Manchester United setelah mendapat sorotan tajam di awal-awal penampilannya.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
DARREN STAPLES / AFP
Striker Manchester United, Rasmus Hojlund merayakan gol melawan Tottenham Hotspur di Old Trafford pada 14 Januari 2024. Rasmus Hojlund mulai menemukan ketajaman bersama Manchester United setelah kesulitan di awal musim. 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan penyerang utama Manchester United, Rasmus Hojlund tengah mendapatkan sorotan.

Rasmus Hojlund akhirnya sering menempatkan namanya sendiri di papan skor dalam beberapa laga terkini Manchester United.

Tercatat dalam lima laga terakhirnya, Hojlund cuma sekali saja gagal mencetak gol bagi Manchester United.

Itu artinya Hojlund selalu menjebol jala lawan dalam empat pertandingan Setan Merah terkini.

Keberhasilan Hojlund menemukan sumber gol tentu menjadi kabar bahagia bagi Manchester United.

Pasalnya Manchester United juga paceklik gol dari para pemain lainnya.

Marcus Rashford yang musim lalu tampil luar biasa ternyata tak bisa konsisten musim ini.

Striker Manchester United asal Denmark #11 Rasmus Hojlund (kanan) merayakan bersama gelandang Manchester United asal Argentina #17 Alejandro Garnacho (kiri) setelah mencetak gol ketiga mereka dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Aston Villa di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 Desember 2023. Oli SCARFF / AFP
Striker Manchester United asal Denmark #11 Rasmus Hojlund (kanan) merayakan bersama gelandang Manchester United asal Argentina #17 Alejandro Garnacho (kiri) setelah mencetak gol ketiga mereka dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Aston Villa di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 Desember 2023. Oli SCARFF / AFP (Oli SCARFF / AFP)

Manchester United mau tak mau harus mencari alternatif untuk menambal kekosongan tersebut.

Perlahan-lahan, Hojlund mulai memberikan harapan dan jawaban kepada Setan Merah.

Keberhasilan pemain asal Denmark menemukan ketajaman tak lepas dari pengawasan pelatih Manchester United, Erik ten Hag.

Erik ten Hag memang sejak awal percaya diri Rasmus Hojlund punya kemampuan untuk sukses di MU.

Ia melihat pemain mudanya itu hanya belum menemukan cara untuk menyesuaikan dengan sistem yang baru.

Kesabaran pelatih asal Belanda terbayar akhir-akhir ini dengan lesakan yang dibuat Hojlund.

Ten Hag turut mengamati cara apa yang ditempuh Hojlund untuk mendapatkan performa yang pas.

Rupanya Rasmus Hojlund punya cara tersendiri untuk memotivasi diri.

Erik ten Hag mengatakan Hojlund marah kepada dirinya sendiri lantaran tak kunjung bisa mencetak gol bagi tim.

Kemarahan itulah yang makin memacu Hojlund memperbaiki performa.

Hojlund juga terus belajar dari pertandingan-pertandingan yang sudah dilalui untuk tampil lebih baik.

"Saya bisa mengatakan kepada Anda tidak mudah menjadi striker yang memiliki harapan tinggi kepada dirinya sendiri. Demikian pula harapan dari orang lain kepadanya," jelas Erik ten Hag dikutip dari Mirror.

"Mengatasi masalah paceklik gol adalah sesuatu yang seorang striker perlu temukan solusinya."

"Rasmus marah. Dia jengkel saat tidak mencetak gol, tetapi itulah mengapa kami memilihnya."

"Dia punya ketahanan dan ketenangan di bawah tekanan yang luar biasa," sambungnya.

Reaksi striker Manchester United Denmark #11 Rasmus Hojlund setelah mereka kebobolan gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Bournemouth di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 9 Desember 2023.
Reaksi striker Manchester United Denmark #11 Rasmus Hojlund setelah mereka kebobolan gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Bournemouth di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 9 Desember 2023. (OLI SCARFF / AFP)

Dengan makin kinclongnya performa Hojlund, Manchester United akan semakin mengandalkannya.

Tak terkecuali saat Manchester United melakoni laga pekan ke-23 Liga Inggris.

Manchester United akan menghadapi West Ham United.

Pertandingan antara Manchester United vs West Ham akan berlangsung di Old Trafford, Minggu (4/2/2024) pukul 21.00 WIB.

Di atas kertas, menghadapi West Ham tak akan mudah bagi Setan Merah.

Pasalnya sang lawan punya kapasitas yang tak perlu diragukan untuk merepotkan tim tuan rumah.

Rasmus Hojlund kemungkinan besar akan dipasang sejak awal laga oleh Erik ten Hag.

Baca juga: Profil Kobbie Mainoo, Pemain Jebolan Akademi Manchester United, Tukang Gendong Anyar Setan Merah

Harapannya, ia bisa kembali mencetak gol bagi Manchester United.

Mengingat kondisi lini belakang Setan Merah saat ini tak bisa diandalkan.

Mencetak gol sebanyak mungkin akan menjadi cara teraman Manchester United melewati laga ini.

(Tribunnews.com/Guruh)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
11
8
2
1
20
5
15
26
2
Man. City
11
7
1
3
23
8
15
22
3
Chelsea
11
6
2
3
21
11
10
20
4
Sunderland
11
5
4
2
14
10
4
19
5
Tottenham
11
5
3
3
19
10
9
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved