Major League Soccer
Kena Tekel Ugal-ugalan Musuh Inter Miami, Kondisi Lionel Messi Diungkap sang Pelatih
Kondisi Lionel Messi baik-baik saja pascamenjalani laga di ajang CONCACAF Champions Cup melawan Nashville SC, Jumat (8/3/2024).
Hal itu coba diungkap oleh pelatih Inter Miami, Gerardo Martino.
Pelatih yang akrab disapa Tata itu mengungkapkan kondisi Lionel Messi baik-baik saja.
Namun sang pelatih mengakui pemain bintangnya itu mengalami sedikit masalah.
Menurutnya, Messi mengalami kelelahan pasca-menghadapi Nashville.
Meskipun demikian, tak perlu ada yang khawatir berlebihan terkait Messi.
Secara umum, kondisi pemain 36 tahun itu tetap prima.
"Leo Messi mengakhiri pertandingan (melawan Nashville) dengan baik," ungkap Tata dikutip dari Albiceleste Talk.
"Dia memang mengalami kelelahan dari laga sebelumnya."
"Namun, semuanya baik-baik saja," sambungnya.

Terlepas dari insiden tersebut, Inter Miami berhasil menahan imbang Nashville SC.
The Herons, julukan Inter Miami, mampu mengejar dua kali ketertinggalan dari Nashville SC.
Dua pencetak gol Inter Miami di laga ini tak lain adalah Lionel Messi (52') dan Luis Suarez (90+5').
Gol Luis Suarez itu menyelamatkan Inter Miami yang nyaris kalah dari sang lawan.
Atas hasil imbang 2-2 ini, Inter Miami menjadi pihak yang diuntungkan karena pada leg kedua gantian sebagai tuan rumah.
Pertandingan leg kedua Inter Miami melawan Nashville SC akan digelar pada 14 Maret mendatang.
Sekiranya Lionel Messi bisa membalas aksi yang dilakukan beberapa penggawa Nashville SC tersebut.
Namun tentu saja hasil akhir pertandingan tetap menjadi yang terpenting.
Kemenangan pada leg kedua akan membuat Inter Miami melenggang ke fase selanjutnya di ajang Champions Cup CONCACAF.
(Tribunnews.com/Guruh)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.