Kamis, 8 Januari 2026

Kabar Abroad Timnas Indonesia

Kabar Abroad Pemain Timnas Indonesia: Marselino dan Ole Romeny Kompak Menghilang

Dua pemain abroad Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dan Ole Romeny tidak termasuk bagian skuad masing-masing klub pada laga, Kamis (23/10/2025).

Instagram.com/astrencin
DEBUT MARSELINO - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, tampil perdana untuk AS Trencin pada lanjutan pertandingan Liga Slovakia menghadapi MFK Skalica di Štadión na Sihoti pada Sabtu (18/10/2025). (Instagram Trencin - 23/10/2025) 

Ringkasan Berita:
  • Dua pemain abroad Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dan Ole Romeny bernasib serupa
  • Marselino dan Ole Romeny tidak termasuk bagian dari masing-masing tim pada laga terbaru.
  • Untuk Marselino, berarti menghentikan penampilannya setelah sebelumnya sempat memperkuat klub AS Trencin
  • Sedangkan Ole Romeny, telah melewatkan 13 kesempatan penampilan bersama Oxford United setelah terkena cedera di Piala Presiden 2025.

TRIBUNNEWS.COM - Kabar abroad pemain Timnas Indonesia mengulas Marselino Ferdinan dan Ole Romeny pada Kamis (23/10/2025).

Kedua pemain Timnas Indonesia kompak menghilang, atau tidak termasuk bagian dari masing-masing tim pada laga terbaru.

Pertama, Marselino tidak dibawa dalam lawatan AS Trencin ke markas OFK Malzenice pada babak 32 besar Piala Slovakia.

Trencin memperoleh kemenangan skor 1-3 dari tim tuan rumah.

Franko Sabljic membuka keunggulan Trencin pada menit 7', sebelum dinetralkan oleh Boris Drgua pada 17 menit awal babak kedua.

Untungnya, Fedor Kasana dan Denis Adamkovic mampu membawa Trencin menjauh dengan mencetak gol pada kurun waktu 10 menit terakhir waktu normal.

AS Trencin pun memastikan tiket babak 16 besar Piala Slovakia.

Marselino Ferdinan AS Trencin 23/10
DEBUT MARSELINO - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, tampil perdana untuk AS Trencin pada lanjutan pertandingan Liga Slovakia menghadapi MFK Skalica di Štadión na Sihoti pada Sabtu (18/10/2025). (Instagram Trencin - 23/10/2025)

Marselino tidak termasuk bagian seleksi dari pelatih Ricardo Moniz dalam partai terakhir.

Artinya, Marselino absen setelah terakhir kali tampil sebagai pemain pengganti untuk AS Trencin saat menghadapi MFK Skalica di Liga Slovakia pada Sabtu (18/10/2025) lalu.

Di partai yang berakhir imbang skor 1-1 itu, Marselino masuk mulai menit 46 untuk mengisi posisi penyerang-sayap AS Trencin.

Laman Flashscore mencatat Marselino melakukan satu tembakan, 23 sentuhan, dan 87 persen akurasi umpan.

Marselino pun memperoleh nilai 7,0 selama 45 menit penampilannya.

Namun, kini Marselino terpantau absen dalam pertandingan terbaru AS Trencin.

Bisa jadi Marselino memang disimpan oleh Ricardo Moniz untuk laga terdekat Liga Slovakia pada Sabtu (25/10/2025) mendatang.

Trencin akan menghadapi Komarno di Stadion na Sihoti, kick-off 20.30 WIB.

Baca juga: Shin Tae-yong Beri Pesan Menyentuh setelah Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026

ABROAD MARSELINO - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, ketika diperkenalkan klub asal Slovakia, AS Trencin pada Senin (13/10/2025). (Website Trencin - 14/10/2025)
ABROAD MARSELINO - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, ketika diperkenalkan klub asal Slovakia, AS Trencin pada Senin (13/10/2025). (Website Trencin - 14/10/2025) (astrencin.sk)
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
20
15
3
2
40
14
26
48
2
Man. City
21
13
4
4
45
19
26
43
3
Aston Villa
21
13
4
4
33
24
9
43
4
Liverpool
20
10
4
6
32
28
4
34
5
Brentford
21
10
3
8
35
28
7
33
© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved