Selasa, 28 Oktober 2025

Piala Dunia U17 2025

Jadwal 3 Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala Dunia U17 2025, Skuat Nova Arianto Tantang Paraguay

Jadwal 3 laga uji coba Timnas Indonesia jelang Piala Dunia U17 2025, melawan Paraguay (25/10), Pantai Gading (27/10), dan Panama (30/10)

Tribunnews/Sina
Pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto memberikan instruksi pada pertandingan Timnas Indonesia vs Singapura ASEAN U16 Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (21/6/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina 

Ringkasan Berita:
  • Timnas U17 Indonesia akan melakoni 3 pertandingan uji coba, melawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama
  • Tiga laga yang akan menjadi parameter Nova Arianto menilai kesiapan pemain Timnas U17 Indonesia
  • Timnas Indonesia berada di Grup H bersama Brasil, Panama, dan Zambia di Piala Dunia U17 2025 yang berlangsung mulai 3 sampai 27 November 2025

 

TRIBUNNEWS.COM - Kurang dari dua pekan lagi, anak muda Indonesia akan berjuang di Piala Dunia 17 2025 yang akan berlangsung di Qatar. Helatan 2 tahunan itu akan dimulai pada 3 sampai 27 November 2025.

Timnas Indonesia berada di Grup H bersama Brasil, Honduras, dan Zambia.

Brasil sebagai tim paling berpengalaman di antara 3 kontestan Grup H lainnya. Kesempatan kali ini akan menjadi penampilan ke-19 dari 20 edisi sejak pertama kali digelar pada tahun 1985.

Pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto memberikan instruksi pada pertandingan Timnas Indonesia vs Singapura ASEAN U16 Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (21/6/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto memberikan instruksi pada pertandingan Timnas Indonesia vs Singapura ASEAN U16 Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (21/6/2024) malam. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina (Tribunnews/Sina)

Tim Samba juga tercatat sebagai negara paling sukses kedua setelah Nigeria (5) yang berhasil meraih trofi Piala Dunia U17 (4).

Sementara Honduras akan menjadi penampilan keenam di ajang ini. Catatan tertinggi tim Biru-Putih itu mencapai babak perempat final pada tahun 2013.

Sedangkan Zambia akan menjalani debut di Piala Dunia U17.

Untuk persiapan melawan tiga negara beda benua tersebut, Timnas U17 Indonesia besutan Nova Arianto akan menjalani 3 laga uji coba yang berasal dari masing-masing benua tersebut, Amerika Utara, Selatan, dan Afrika.

Uji coba skuat Garuda Muda dimulai pada 25 Oktober besok. Timnas Indonesia akan menghadapi sesama kontestan Piala Dunia U17, yakni Paraguay (Amerika Selatan).

Baca juga: Timnas Indonesia Gelar TC Piala Dunia U17 2025 di Dubai, Dua Pemain Persib Dipanggil

Jadwal pertandingan pun diatur sedemikian rupa mendekati jadwal laga sesungguhnya.

Hanya selang dua hari, Timnas U17 Indonesia akan melawan Pantai Gading (Afrika), dan ditutup dengan pertandingan menghadapi Panama (Amerika Utara).

"Kita melakukan 3 kali uji coba sebagai bagian persiapan kami menuju ke Piala Dunia," ucap Nova Arianto di kanal YouTube Timnas Indonesia.

"Di situ kita bisa melihat akan melihat bagaimana kondisi akhir pemain, sehingga kita lihat apakah pemain sudah siap untuk bermain di Piala Dunia," sambungnya.

"Tiga lawan kami di uji coba ini menjadi parameter kita ya menuju ke Piala Dunia karena kita bisa melihat dari Zambia, kita bisa bertemu dengan Pantai Gading, kalau kita menghadapi Brasil, kita bisa mencoba dengan Paraguay, dan termasuk terakhir, Honduras kita bisa mencoba dengan Panama," jelasnya.

Dengan begitu, Nova beserta anak asuhnya bisa mengetahui bagaimana peta kekuatan dari masing-masing tim di Grup H yang akan mereka hadapi.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
9
7
1
1
16
3
13
22
2
Bournemouth
9
5
3
1
16
11
5
18
3
Tottenham
9
5
2
2
17
7
10
17
4
Sunderland
9
5
2
2
11
7
4
17
5
Man. City
9
5
1
3
17
7
10
16
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved