Senin, 24 November 2025

Liga Italia

'Wonderkid' 41 Tahun Pulang ke San Siro, Bukti Milan Menua bersama Massimiliano Allegri

AC Milan jadi tim rataan skuad tertua keempat di Liga Italia musim ini. Thiago Silva, 41 tahun, akan kembali ke San Siro sebagai pemain tertua

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Suci BangunDS
Marco BERTORELLO/AFP
SKUAD MILAN MENUA - Reaksi pelatih Juventus asal Italia Massimiliano Allegri saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Milan dan Juventus di Stadion San Siro, di Milan pada 22 Oktober 2023. AC Milan menjadi tim dengan skuad tertua keempat di Liga Italia musim ini karena Massimiliano Allegri. (Foto Arsip Oktober 2023) 
Ringkasan Berita:
  • AC Milan menjadi tim dengan skuad tertua keempat di Serie A musim 2025/2026
  • Penuaan skuad dibawa kendali Massimiliano Allegri masih akan berlanjut lewat rencana merekrut Thiago Silva yang berusia 41 tahun
  • Thiago Silva merupakan mantan pemain AC Milan asal Brasil

 

TRIBUNNEWS.COM - Penuaan dialami skuad AC Milan musim 2025/2026 di bawah nakhoda tim Massimiliano Allegri. Kepulangan 'wonderkid' 41 tahun asal Brasil menjadi bukti valid.

Saat AC Milan masih dipegang pelatih Stefano Pioli, filosofi klub legendaris Italia ini mengutamakan pemain muda berbakat, untuk bisa mendapatkan menit bermain lebih banyak.

Selain itu, transfer deretan amunisi muda seperti Charles de Ketelaere, Yunus Musah, hingga Yacine Adli, menjadi bukti AC Milan berusaha meremajakan skuad.

Warisan itu kemudian coba dijaga oleh pengganti Stefano Pioli, termasuk Paulo Fonseca dan Sergio Conceicao. Namun sejak kemudi tim digantikan Massimiliano Allegri, filosofi klub berubah.

Kapten Fluminense, Thiago Silva akan menjadi andalan Renato Gaucho di lini pertahanan timnya saat melawan Chelsea di babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2025 yang berlangsung di Stadion MetLife pada Rabu (9/7/2025) pukul 02.00 WIB. (Foto diambil dari website FIFA pada Selasa, 8 Juli 2025).
EKS AC MILAN - Kapten Fluminense, Thiago Silva akan menjadi andalan Renato Gaucho di lini pertahanan timnya saat melawan Chelsea di babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2025 yang berlangsung di Stadion MetLife pada Rabu (9/7/2025) pukul 02.00 WIB. (Foto diambil dari website FIFA pada Selasa, 8 Juli 2025). (Website FIFA Club World Cup 2025)

Secara permainan, AC Milan mengalami perbaikan, terbukti tim berjuluk Il Diavolo Rosso ini mampu bersaing dalam pacuan Scudetto 2025/2026.

Milan yang menyimpan satu laga, duduk di urutan kelima klasemen sementara berbekal 22 poin, atau hanya tertinggal tiga angka dari Napoli sebagai Capolista.

Tetapi statistik Milannews membuktikan bahwa AC Milan mengalami penuaan skuad.

Menukil dari sumber yang sama, Rossoneri menjadi tim tertua keempat dalam rataan usia pemain di Serie A 2025/2026. 

Rataan usia skuad AC Milan musim ini ialah 28,04 tahun, hanya kalah dari Napoli (29,56 tahun), Inter Milan (23,35 tahun) dan tim yang diperkuat Emil Audero Mulyadi, Cremonese (28,10 tahun).

Adapun rataan skuad termuda Serie A 2025/2026 adalah Parma di angka 24,26 tahun.

Dalam hal ini, pemain tertua di skuad Milan adalah Luka Modric, yakni 40 tahun.

Tidak ada yang salah dalam hal ini, khususnya AC Milan. Mengingat mereka berusaha secepat mungkin untuk kembali ke papan atas klasemen Serie A setelah musim lalu finis di peringkat 8, posisi yang jelas bukan habitat tim Merah-Hitam.

Hanya saja "penuaan" skuad AC Milan juga perlu ada kendali dan rem yang jelas. Sebab, bagaimanapun tim sekaliber AC Milan membutuhkan konsistensi, baik itu dalam persaingan kompetisi domestik maupun luar negeri.

Satu di antara caranya ialah memiliki deretan pemain muda sebagai penopang proyek tim jangka panjang.

Lantas apakah sejalan dengan Massimiliano Allegri sebagai allenatore?

Melihat kondisinya, Max Allegri masih akan mengutamakan pemain berpengalaman, untuk mengembalikan identitas AC Milan sebagai tim terbaik di Serie A, maupun salah satu di dunia.

Baca juga: Singgung Derita Cristiano Ronaldo, Mantan Pemain AC Milan Menolak Kembali Perkuat Klub Serie A

Hal itu tercermin dari keinginan Allegri untuk memulangkan pemain berusia 41 tahun asal Brasil. Siapa lagi jika bukan Thiago Silva.

Meski usianya sudah senja, Thiago Silva masih jadi andalan timnya. Di musim 2025, mantan penggawa Paris Saint-Germain dan Chelsea itu jadi starter di 22 dari 23 penampilannya di Liga Brasil.

Kontrak Thiago Silva dengan Fluminense sendiri masih akan berlangsung sampai tahun depan.

Di sisi lain, AC Milan dikabarkan ingin menggaet bek berpengalaman di bursa musim dingin, setelah gagal mendatangkan bek Manchester City Manuel Akanji (dipinjamkan ke Inter) dan bek serba bisa Liverpool Joe Gomez di musim panas lalu.

Allegri dan Thiago Silva pernah bekerja sama di antara 2010-2012 dengan memenangi satu Scudetto di AC Milan. Allegri memuji level permainan mantan anak buahnya itu di Fluminense di tengah rumor.

"Saya pernah menghabiskan dua musim yang menakjubkan dengan Thiago, dia itu seorang pemain yang luar biasa," sebut Allegri, dikutip dari laman SempreMilan.

"Klub ada di sana untuk bursa transfer, kami perlu fokus di pertandingan, melakoninya satu per satu, terutama ketika Anda tidak bisa bermain lebih dari sekali dalam satu waktu."

"Saya belum menghubungi Thiago. Bagaimanapun, dia masih seorang pemain, bukan pelatih," pungkas Massimilliano Allegri menambahkan soal rumor Thiago Silva.

(Tribunnews.com/Giri)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Roma
12
9
0
3
15
6
9
27
2
AC Milan
12
7
4
1
18
9
9
25
3
Napoli
12
8
1
3
19
11
8
25
4
Inter Milan
12
8
0
4
26
13
13
24
5
Bologna
12
7
3
2
21
8
13
24
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved