Grab Mengaku Belum Buka Pendaftaran Driver di Makassar
"Grab belum membuka kantor cabang atau menghadirkan layanannya di Sulawesi Selatan dan Makassar, seperti yang diberitakan beberapa waktu lalu."
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Jumat (3/6/2016) pekan lalu sejumlah pihak yang mengaku sebagai PT Grab Indonesia menggelar sebuah konferensi pers di Makassar, Sulawesi Selatan.
Dalam acara itu, pihak tersebut meresmikan pengoperasian layanan transportasi yang akan dimulai pada Juli mendatang.
Diumumkan juga pembukaan pendaftaran bagi yang berminat untuk bergabung menjadi pengemudi (driver).
Tak lama berselang, diketahui bahwa pihak yang mengadakan jumpa pers di kota Makassar tersebut ternyata sama sekali tidak terkait dengan PT Grab Indonesia.
"Di kesempatan kali ini, Grab Indonesia ingin mengklarifikasikan bahwa Grab belum membuka kantor cabang atau menghadirkan layanannya di Sulawesi Selatan dan Makassar, seperti yang diberitakan beberapa waktu lalu," kata Ridzki Kramadibrata, Managing Director Grab Indonesia, dalam keterangan persnya, Rabu (8/6/2106).
Grab Indonesia juga memberikan klarifikasi, tidak memiliki hubungan apa pun dengan pihak berinisial 'AAL' yang mengaku sebagai Human Resource Development (HRD) PT Grab Regional Makassar.
Grab Indonesia juga mengaku tidak mengenal 'AM' yang mengklaim memiliki jabatan sebagai Deputi Head Vertikal PT Grab Indonesia for Makassar.
"Tidak pernah memberikan otoritas atau izin apapun kepada kedua individu ini atau pihak mana pun untuk menggelar acara konferensi pers atau melakukan pengumuman yang mengatasnamakan Grab Indonesia di Makassar," lanjut Ridzki.
Pihak Grab Indonesia pun menyayangkan tindakan tidak bertanggung jawab dari kedua ini atau pihak terkait. Untuk langkah ke depan, Grab menyatakan akan mengklarifikasi tujuan di balik kejadian ini.
Ridzki pun menghimbau bagi para pengguna untuk lebih mencari informasi perihal Grab dari situs resminya di www.grab.com.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/grabcar_20160608_105333.jpg)