Sabtu, 24 Januari 2026

Merasa Bodoh, Oki Setiana Dewi Kuliah S3

Keputusannya kuliah lagi mendapat dukungan penuh dari sang suami.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyusa

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Oki Setiana Dewi berencana melanjutkan studinya ke jenjang S3, September mendatang.

Keputusannya bulat karena mendapat dukungan dari keluarga, terutama suaminya. 

"Oki melanjutkan kuliah lagi, ambil Pendidikan Islam di UIN. Setidaknya, ilmunya biar bermanfaat untuk Oki dalam mendidik anak," ujarnya, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (6/9/2016).

Baginya, ilmu yang didapat sebelumnya, masih belum cukup memenuhi dahaganya terhadap ilmu pengetahuan.

"Oki paham, kalau Oki masih bodoh dan perlu belajar," lanjutnya.

Lantas, bagaimana membagi waktu antara keluarga, kerjaan, dan kuliah?

"Kuliah S-3 kan cuma seminggu dua kali, mudah-mudahan bisa jadi contoh. Tapi setidaknya ini jadi penyemangat Oki untuk jadi ibu yang baik," tandasya.(*)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved