Demo di Jakarta
Jasa Marga Pulihkan 7 Gerbang Tol yang Terbakar, Tiga Sudah Kembali Difungsikan
Total ada 7 gerbang tol Jasa Marga yang terbakar akibat aksi unjuk rasa yang disertai perusakan fasilitas publik tersebut.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Jasa Marga mempercepat proses perbaikan dan pemulihan pelayanan operasional di Jalan Tol Cawang - Tomang -Pluit atau Ruas Tol Dalam Kota tiga hari pasca demonstrasi di depan gedung DPR/MPR yang berujung ricuh.
Total ada 7 gerbang tol Jasa Marga yang terbakar akibat aksi unjuk rasa yang disertai perusakan fasilitas publik tersebut.
Representative Office 2 Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) bersama Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) dan Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) bergerak melakukan pembersihan dan penyiapan peralatan tol agar gerbang yang terdampak dapat segera digunakan kembali.
Senior General Manager Jasamarga Metropolitan Tollroad Widiyatmiko Nursejati mengatakan, progres pemulihan gerbang tol dijalankan secara maksimal.
"Progres pemulihan terus berjalan, kami akan upayakan maksimal untuk dapat segera mengaktifkan kembali gerbang tol, walaupun sementara secara fungsional, agar bisa dilintasi kembali," ucap Widiyatmiko dalam keterangan, Senin (1/9/2025).
Widiyatmiko menambahkan, hingga 1 September 2025, sudah ada tiga gerbang tol yang kembali difungsikan dengan perangkat mobile reader dan bantuan petugas.
Ketiga gerbang tersebut adalah Gerbang Tol (GT) Senayan arah Grogol, GT Semanggi 1, serta GT Semanggi 2 arah Cawang.
Empat gerbang tol lainnya yang juga terdampak, yakni GT Pejompongan, GT Slipi 1, GT Slipi 2, dan GT Kuningan 1, masih dalam proses pemulihan. Tim JMTM dan JMTO tengah berupaya agar fasilitas tersebut bisa segera kembali beroperasi.
Baca juga: 7 Gerbang Tol di Ruas Cawang-Tomang-Pluit Ditutup Sementara Akibat Aksi Massa
Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan tol untuk mengantisipasi jadwal dan arah perjalanan, serta memperbarui informasi terkini melalui kanal resmi perusahaan, seperti media sosial Jasa Marga, live CCTV aplikasi Travoy, call center 24 jam di 14080, serta mengikuti rambu lalu lintas dan arahan petugas di lapangan.
Demo di Jakarta
| Bekal Makanan dari Ibunda untuk Laras Faizati Jelang Sidang Pleidoi Kasus Penghasutan Demo |
|---|
| Dituntut 1 Tahun Penjara, Laras Faizati Buat Pleidoi dari Dalam Tahanan |
|---|
| Agenda Demo di Jakarta Senin 5 Januari 2026: Mahasiswa Gelar Aksi ‘Gugat KUHP’ |
|---|
| Senyum Lebar Laras Jelang Bacakan Pleidoi Kasus Penghasutan Demo Agustus: Doain ya Supaya Lancar |
|---|
| Majelis Hakim Diduga Walk Out Saat Sidang Delpedro dkk, Ini Penjelasan PN Jakarta Pusat |
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Gerbang-Tol-Semanggi-rusak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.