Kamis, 6 November 2025

Bunda Harum Tinjau Langsung Jalan Rusak di Kaltim Saat Kunker di Dapil

Bunda Harum menyebut bahwa selama ini ia juga banyak menerima keluhan warga yang menginnginkan perbaikan ruas jalan-jalan rusak di Kaltim.

Editor: Content Writer
Istimewa
DORONG PERBAIKAN INFRASTRUKTUR - Legislator Senayan dari Fraksi Partai Golkar Sarifah Suraidah Harum melakukan kunker ke dapil. Ia menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur merata dan berkeadilan agar masyarakat pedalaman juga bisa menikmati jalan yang mantap. 

TRIBUNNEWS.COM – Legislator Senayan dari Fraksi Partai Golkar Sarifah Suraidah Harum menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur yang berkomitmen untuk merealiasikan pembangunan infrastruktur merata dan berkeadilan agar masyarakat pedalaman juga bisa menikmati jalan yang mantap.

Faktanya, peningkatan infrastruktur jalan lintas wilayah di Kalimantan Timur memang menjadi sebuah kebutuhan mendesak saat ini. Banyak daerah di pelosok belum terhubung karena akses yang buruk, sehingga pemerataan pembangunan pun terhambat. Puluhan tahun masyarakat Benua Etam mendambakan sarana jalan lintas antar daerah yang mulus.

“Kasihan, bertahun-tahun jalan lintas yang menghubungkan wilayah di Kaltim seperti dari Kutai Barat ke Mahakam Ulu, dari Kutai Timur ke Berau, kondisi infrastrukturnya rusak, berlubang, rawan banjir dan longsor. Mobilitas warga jadi terhambat, bahkan akses ke rumah sakit sangat sulit dan penuh perjuangan. Semoga bisa kita perbaiki secara bertahap,” beber Sarifah saat melakukan kegiatan kunjungan kerja spesifik meninjau jalan lintas Sotek-Bongan, Penajam Paser Utara (PPU), Oktober kemarin.

Baca juga: Dorong Program Prioritas, Sarifah Suraidah Tekankan Penguatan Akses Pembiayaan UMKM dan Pertanian

Dalam kesempatan tersebut, Sarifah yang akrab disapa Bunda Harum menyebut bahwa selama ini ia juga banyak menerima keluhan warga yang mendambakan adanya perhatian dari pemerintah untuk memperbaiki ruas jalan-jalan rusak di Kaltim. Jalur lintas Sotek-Bongan merupakan ruas strategis yang menghubungkan empat kabupaten yakni Penajam Paser Utara, Kutai Kartanegara, Paser, dan Kutai Barat. Bahkan menjadi akses penting pendukung menuju Ibu Kota Nusantara (IKN). 

“Ini sangat penting, kita serap aspirasi warga Sotek-Bongan maupun warga Kubar, Mahulu, dan Kutim yang selama ini belum tersentuh pembangunan infrastruktur. Pembangunan ruas jalan antar wilayah di Kaltim harus menjadi prioritas untuk menunjang kegiatan perekonomian, pelayanan publik dan kesehatan,” jelas Anggota Komisi VI DPR RI dari Dapil Kaltim ini.

Sebelum meninjau ruas jalan Sotek-Bongan, Bunda Harum juga beberapa kali dalam kegiatan kunjungan kerja spesifiknya turun langsung melihat dari dekat jalan-jalan rusak di ruas Kutai Barat-Mahakam Ulu serta jalur poros Bontang-Kutai Timur-Berau. Ia optimis, infastruktur jalan poros di wilayah Kaltim akan mendapat prioritas pembangunan dari APBN Pemerintah Pusat maupun APBN Pemprov Kaltim.

“InsyaAllah dalam 3-5 tahun ke depan masyarakat di daerah Kaltim sudah bisa menikmati jalan mulus antar wilayah. DPR RI mendukung pembangunan infrastruktur secara merata dan berkeadilan bagi masyarakat agar bisa menggerakkan pertumbuhan ekonomi Kaltim,” papar Bunda Harum.(*)

Baca juga: Sarifah Suraidah Apresiasi Penghapusan Tunggakan KUR bagi UMKM sebagai Langkah Pemulihan Ekonomi

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved