Pilpres 2024
Prabowo, Kaesang, dan PSI Bicara Peluang Gibran Jadi Cawapres, Putusan 16 Oktober 2023 Jadi Penentu
Gibran Rakabuming santer disebut-sebut akan menjadi Cawapres mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024. Bagaimana sikap Prabowo, Kaesang PSI.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka santer disebut-sebut akan menjadi Cawapres mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
Partai Koalisi Indonesia Maju pun membenarkan bila nama Gibran Rakabuming Raka masuk dalam bursa Cawapres Prabowo Subianto.
Ada empat nama yang saat ini masuk dan sedang digodok Koalisi Indonesia Maju untuk jadi Cawapres Prabowo.
mereka di antaranya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Dari keempat kandidat tersebut akan sangat bergantung pada putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal batas usia Capres-Cawapres serta keputusan para ketua umum partai Kolisi Indonesia Maju.
Namun, menjelang putusan MK pada Senin, 16 Oktober 2023, banyak pihak yang mendorong Gibran menjadi Cawapres Prabowo.
Mulai dari relawan dan kader partai Koalisi Indonesia Maju pun banyak yang mendorong Gibran jadi Cawapres Prabowo.
Baca juga: Respons Parpol Koalisi Indonesia Maju, Nama Gibran Rakabuming Paling Kuat Jadi Cawapres Prabowo
Bahkan Prabowo sendiri mengatakan nasib Gibran menjadi Cawapres dirinya masih menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK).
"Iya dong (nama Gibran cawapres tunggu MK). Kita tunggu putusan MK," kata Prabowo saat ditemui di Kertanegara IV, Jakarta, Rabu (11/10/2023).
Hingga saat ini, Eks Danjen Kopassus itu masih sedang menunggu keputusan MK terkait gugatan batas usia capres-cawapres yang direncanakan bakal berlangsung pada Senin (16/10/2023).
Baginya, usulan Gibran menjadi bakal cawapres juga nantinya bakal dibawa ke dalam forum para ketua umum partai koalisi Indonesia maju.
"Itu pernyataan dari bawah ya kita catat. Tadi sudah saya katakan ini keputusan harus dengan semua ketua partai koalisi," katanya.
Baca juga: Prabowo Sebut Nasib Putra Jokowi Gibran Rakabuming Jadi Cawapres Masih Tunggu Keputusan MK
Prabowo pun mengatakan bila pihaknya akan mengumumkan nama cawapres di detik-detik akhir berakhirnya pendafataran Capres-cawapres.
Pendaftaran Capres-Cawapres sendiri di KPU akan berlangsung pada 19-25 Oktober 2023.
Sehingga, Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju masih punya waktu sekitar 15 hari lagi untuk menentukan calon wakil presiden.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.