Senin, 26 Januari 2026

Halte Transjakarta Bundaran Senayan akan Dibongkar

Dua halte bus Transjakarta di Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, harus dibongkar terkait pembangunan jalur mass rapid transit (MRT).

Editor: Gusti Sawabi
Warta Kota/Adhy Kelana (Kla)
Sejumlah pekerja tengah menegrjakan pembuatan halte bus TransJakarta baru di depan hotel Lee meridian, Jalan Sudirman, Jakarrta Selatan, Selasa (13/5).Pembuatan halte ini dalam rangka memindahkan halte Karet dilokasi jalan yang sama karena terkena proyek MRT. (Warta Kota/Adhy Kelana) 

Tribunnews.com, Jakarta - Dua halte bus Transjakarta di Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, harus dibongkar terkait pembangunan jalur mass rapid transit (MRT). Penutupan jalan pada jam tertentu akan dilakukan pula terkait pembangunan jalur MRT ini.

"(Halte yang dibongkar yaitu) Halte Bundaran Senayan dan Halte Masjid Agung," sebut Direktur Konstruksi PT MRT Jakarta Muhammad Nasyir, Selasa (15/7/2014). Saat ini halte pengganti disiapkan, memakai sebagian trotoar.

Halte yang akan dibangun adalah halte sisi timur, tepatnya di depan kompleks Al-Azhar dan halte sisi barat, tepatnya di ujung Jalan Hang Tuah III.

"Demi kelancaran pembangunan dua halte busway sementara ini, concrete barrier di sisi timur dan barat di depan lokasi halte busway sementara dibongkar untuk pengalihan lajur akibat pemagaran pada lokasi pembangunan halte busway sementara," kata Nasyir.

Nasyir menambahkan, pembangunan MRT juga akan menutup ruas jalan ini pada jam-jam tertentu. Dia menyebutkan, jalur lambat sisi timur akan ditutup pada pukul 23.00 sampai 04.00.

Sementara itu, lanjut Nasyir, pada jam tersebut dari arah utara akan ada empat lajur jalan ditambah satu lajur untuk busway. Adapun dari arah selatan akan ada dua lajur ditambah satu lajur untuk bus transjakarta.

"Pada siang hari, lalu lintas dikembalikan seperti semula, yaitu arus lalu lintas dari arah utara dan arah selatan masing-masing empat lajur, ditambah satu lajur busway," ujar Nasyir.

Kegiatan kontruksi di Jalan Sisingamangaraja ini merupakan bagian dari pembangunan jalur layang MRT, berupa test pit dan soil investigation di area Blok M-Jalan Sisingamangaraja. Rencananya kegiatan ini dilakukan dalam tiga tahap, dan dilaksanakan pada Juli sampai pertengahan September 2014.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved