Ibadah Haji 2011
218.800 Jamaah Calon Haji Indonesia Sudah di Arab Saudi
Sebanyak 218.800 jamaah calon haji Indonesia sudah berada di Arab Saudi hingga Selasa (1/11/2011) pukul 16.09 waktu Arab Saudi (WAS)
TRIBUNNEWS.COM, MEKKAH -Sebanyak 218.800 jamaah calon haji Indonesia sudah berada di Arab Saudi hingga Selasa (1/11/2011) pukul 16.09 waktu Arab Saudi (WAS) atau 22.09 WIB. Artinya sudah 90,96 persen dari total jamaah yang berhak mendapatkan visa berangkat haji sudah ada di tanah suci..
Data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama di Mekah, menunjukkan, dari sebanyak jamaah yang sudah datang di Arab Saudi sebesar itu 202.129 orang atau 99,96 persen merupakan haji reguler dan 16.617 orang atau 90,96 persen merupakan haji khusus atau dulu disebut ONH Plus.
Pemerintah Arab Saudi telah memutuskan bahwa batas akhir (closing date)kedatangan jamaah calon haji dari seluruh negara tiba di negara itu adalah 31 Oktober pukul 24.00 WAS atau 1 November pukul 04.00 WIB.
Jumlah jamaah calon haji Indonesia yang tiba di Arab Saudi berasal dari embarkasi SUB (Surabaya) dengan 40.875 orang, disusul embarkasi JKS (Jawa Barat) 37.878 orang, embarkasi SOC (Solo) 33.733 orang, serta embarkasi embarkasi UPG (Makassar) 16.299 orang.
Embarkasi yang paling banyak menerbangkan jamaah haji adalah embarkasi SUB sebanyak 92 kelompok terbang (kloter), embarkasi SOC sebesar 91 loter, embarkasi JKS 85 kloter, embarkasi JKG 52 kloter serta embarkasi BTH (Batam) 23 kloter.
Sementara jumlah jamaah yang wafat hingga saat ini mencapai 92 orang. Terbanyak berasal dari embarkasi SUB sebesar 18 orang, embarkasi SOC 14 orang, embarkasi JKS 13 orang, embarkasi JKG 12 orang, serta embarkasi MES 10 orang.
Kondisi Mekah saat ini makin padat dengan perkiraan jamaah yang sudah datang dari berbagai negara mencapai dua hingga tiga juta orang untuk menunaikan ibadah haji.