Komodo Keajaiban Dunia
Dari 37 Official, Hanya Indonesia yang Dicoret
Direktur The New 7 Wonders Foundation (N7W), Jean Paul De La Fuente menyayangkan pencoretan Official dari Indonesia dari kepanitiaan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur The New 7 Wonders Foundation (N7W), Jean Paul De La Fuente menyayangkan pencoretan Official dari Indonesia dari kepanitiaan penyelenggaraan The 7 Wonders of Nature.
"Hanya Indonesia saja yang terpaksa dicoret dari Official," ujar Jean kepada wartawan dalam jumpa persnya di Markas Besar (Mabes) Palang Merah Indonesia (PMI), Jakarta Selatan, Jumat (4/11/2011).
Menurut Jean, pencoretan tersebut merupakan konsekuensi yang harus dialami oleh official dari Indonesia lantaran tidak mentaati aturan main yang sudah disepakati pada awal perjanjian.
Akan tetapi, Menurut Jean ini adalah keputusan yang tepat. Pada awalnya panitia justru ingin mencoret pulau Komodo dari keikutsertaannya dalam ajang pemilihan New 7 Wonders of Nature.
"Menurut kami, ini keputusan yang tepat. Meski Official dicoret, namun pulau Komodo tetap menjadi kontestan dalam ajang ini," jelas Jean.
Karena pencoretan tersebut, Pejabat pemerintah yang menjadi official dari Indonesia tersebut menjadi marah. Kemarahan tersebut direalisasikan dengan mempertanyakan status organisasi.