Perkosaan Dalam Angkot
Seorang Pelaku Perkosaan di Angkot Ditangkap di Sumut
seorang pelaku pemerkosaan di angkot M-26 rupanya kabur ke Sumatera Utara. Ia diketahui kembali beraksi usai pemerkosaan di depok
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Satuan Kejahatan dan Kekerasansat (Kasat Jatantras) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Helmy Santika membenarkan adanya penangkapan seorang pelaku pemerkosaan di angkot M-26.
"Iya benar sudah ditangkap, namanya Saad. Ditangkap di Sumatera Utara tadi siang. Berangkatnya jam 5 sore udah take off," jelas Helmy saat ditemui di ruangannya Selasa (27/12/2011).
Helmy menjelaskan berdasarkan keterangan sementara, sehari setelah kasus pemerkosaan tukang sayur, RS, di Depok, Saad kembali beraksi di beberapa tempat. Helmy menambahkan korban Saad ada pula di Pancoran, korban hampir dibacok namun Saat tidak berhasil menggambil harta benda korban.
"Usai melancarkan aksinya di Depok, Saat melakukan aksi lagi di Harapan Indah, sepeda motor Mio dirampok dan korban dibacok. Kemudian di Kampung Rambutan kasusnya sama sepeda motor juga, dibacok tapi sepeda motor tak berhasil diambil," papar Hemly.
Berdasarkan informasi, saat ini Saat tengah dalam perjalanan di Bandara menuju ke Polda Metro Jaya, dan nantinya akan dibawa ke Polres Depok.