Jumat, 9 Januari 2026

Pemilu 2014

Warna-warni Identitas Parpol Meriahkan Deklarasi Kampanye Damai

Monas pada siang ini dipenuhi oleh ribuan kader partai politik peserta pemilihan umum 2014.

Editor: Johnson Simanjuntak
NET
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kawasan Monumen Nasional (Monas) tampak berbeda pada Sabtu (15/3/2014) siang. Monas pada siang ini dipenuhi oleh ribuan kader partai politik peserta pemilihan umum 2014.

Pantauan Tribunnews.com, sejumlah kader parpol memenuhi arena Monas. Para kader itu mengenakan baju yang identik dengan warna partainya, mulai dari merah, kuning, biru, putih, hijau hingga oranye.

Acara kampanye damai ini diadakan bertujuan untuk komitmen dalam melaksanakan pemilihan umum dengan damai. Termasuk saat melakukan kampanye rapat umum terbuka yang mulai dilaksanakan mulai 16 Maret hingga 5 April 2014.

Selain para kader yang memenuhi Monas, para petinggi parpol pun turut hadir dalam deklarasi kampanye damai siang ini. Tampak Ketua Umum PAN Hatta Rajasa yang mengenakan busana warna biru, Ketua Umum PPP Suryadharma Ali yang mengenakan busana hijau, Ketua Umum PKPI Sutiyoso yang mengenakan busana berwarna merah.

Selain itu tampak pula Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang juga mengenakan busana warna hijau, Ketua Umum Hanura Wiranto yang mengenakan busana yang didominasi berwarna kuning. Selain itu ada juga Ketua Harian Partai Demokrat, Syarief Hasan.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved