SEA Games 2019
Anggota Polda Sulsel Briptu Andi Try Sandi Sumbang Emas Satu-satunya di Cabang Takraw SEA Games 2019
Briptu Andi Try Sandi Saputra, seorang personel Polda Sulsel meraih emas di SEA Games 2019 Filipina.
Laporan Wartawan Tribun Timur, Darul Amri Lobubun
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Seorang personel Polda Sulsel meraih emas di SEA Games 2019 Filipina.
Kabar tersebut dibenarkan Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo, Kamis (12/12/2019) pagi.
Anggota Polda yang meraih emas di SEA Games 2019 Filipina, atas nama Briptu Andi Try Sandi Saputra.
"Dia adalah anggota Direktorat Samapta, dia (Andi) meraih emas di olahraga takraw double even tim," ungkap Kombes Ibrahim.
"Selain mendapat emas, anggota kami ini (Andi) juga mendapat perunggu pada tim rege even, ini membanggakan," lanjutnya.
Menurut Ibrahim, Andi membanggakan kesatuannya sebagai anggota di Korps Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Pria umur 22 tahun ini bersama timnya di SEA Games 2019 mengalahkan Myanmar.
"Torehan ini pun menjadi koleksi satu-satunya emas untuk Indonesia pada cabang Takraw," tambah Ibrahim.
Bonus Dipastikan Naik
SEA Games 2019
1. Raih Medali SEA Games Seusai Kalahkan Lawan Seberat 200 Kg, Peter Taslim Dapat Apresiasi dari PKPI |
---|
2. Bek Kontroversial Timnas U-22 Vietnam Dilirik Tottenham Hotspur Pasca SEA Games 2019 |
---|
3. Media China Klaim Indra Sjafri Dipecat PSSI Gara-gara Kalah dari Park Hang-seo |
---|
4. Dua Arti Berbeda Julukan Anyar Park Hang-seo, Jadikan Sosoknya Sangat Berharga untuk Publik Vietnam |
---|
5. Media Asing Soroti Gestur Jari Tengah Pemain Tim Voli Putra Indonesia di SEA Games 2019 |
---|