Minggu, 11 Januari 2026

Hari Pramuka

3 Contoh Teks Renungan Peringatan Hari Pramuka ke-64 Tahun 2025

Inilah 3 contoh teks renungan peringatan Hari Pramuka ke-64 tahun 2025 yang akan digelar pada Rabu, 13 Agustus 2025 malam ini.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
sukoharjokab.go.id
TEKS RENUNGAN - Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Sukoharjo menggelar acara Renungan dan Ulang Janji yang berlangsung di Halaman SMA Negeri 1 Sukoharjo pada Selasa mala (13/8/2024). Inilah 3 contoh teks renungan peringatan Hari Pramuka ke-64 tahun 2025 yang akan digelar pada Rabu, 13 Agustus 2025 malam ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Sehari sebelum menyambut Hari Pramuka yang jatuh pada 14 Agustus 2025, seluruh anggota Gerakan Pramuka wajib melaksanakan acara Renungan dan Ulang Janji.

Upacara Renungan dan Ulang Janji biasanya dilaksanakan pada malam hari yang tahun ini akan digelar pada Rabu, 13 Agustus 2025 nanti malam.

Tradisi ini bukanlah sekadar acara biasa, melainkan momen penting bagi seluruh anggota Gerakan Pramuka untuk merenung dan meneguhkan kembali janji yang telah diucapkan.

Saat acara renungan, akan dibacakan teks renungan yang berisi refleksi perjalanan Gerakan Pramuka, pengingat akan nilai-nilai kepramukaan, dan ajakan untuk terus mengamalkan Satya dan Dharma Pramuka.

Renungan ini juga sering kali menjadi momentum untuk mengulang janji Pramuka dan memohon bimbingan Tuhan dalam menjalankan pengabdian kepada bangsa dan negara.

Sebagai referensi, inilah 3 contoh teks renungan peringatan Hari Pramuka ke-64 tahun 2025, dikutip dari website Kwarcab Kebumen, Salatiga, dan Jakarta Selatan:

1. Teks Renungan Peringatan Hari Pramuka ke-64 Tahun 2025

Di kala angin berhembus, semilir menerpa dedaunan
Ketika jiwa pasrah di hadapan Penguasa jagad semesta
Mari kita lihat lagi waktu yang telah terlewatkan
Kita ingat lagi, pertama janji pandu sejati diucapkan

Malam yang hening Sebersit cahaya merona
Menuai lembut ketabahan hati menempa diri kehidupan insani
Tak Terasa 64 Tahun telah berlalu saat terbentuk Praja Muda Karana
Yang siap sedia mempersiapkan kaum muda untuk berkarya
Membangun Negara, Bangsa, Agama dan Keluarga

Malam yang indah ini adalah wahana merenung diri
Mengingat kembali makna Pandu sejati
Mengemban tugas suci Bakti diri pada Ibu Pertiwi
Tanggung jawab ini tertumpu pada kita,
Mampukah kita wujudkan untuk mencapai cita-cita luhur,
Tantangan bagi kita, tantangan bagi Gerakan Pramuka Indonesia

Sahabat pandu sejati,
Jangan cepat putus asamu terkikis waktu
Jangan goyah hatimu tertelan masa,
Tanamkan pada jiwamu, jiwa kita semua

AKULAH PANDU SEJATI YANG TAK PERNAH INGKAR JANJI,
BESOK AKAN KUSEMAIKAN BENIH-BENIH KEBAJIKAN,
‘KAN KUTEBARKAN WARNA-WARNA KELUHURAN JIWA.

Baca juga: Teks Doa Upacara Hari Pramuka 2025 Resmi, Doa Khidmat untuk Semangat Pramuka Indonesia

Wahai Praja Muda Karana
Tunas-tunas muda harapan bangsa
Janji seorang Pandu adalah janji sejati
Yang tidak akan hilang tertiup angin
Yang tidak akan hancur diterjang gelombang
Dan tidak akan lekang oleh panas dan hujan

Wahai ksatria-ksatria bangsa
Dalam setiap jengkal nafasmu
Dalam setiap denyut nadimu
Dalam setiap desir darahmu
Dalam setiap degub jantungmu
Tanamkan selalu

bahwa aku : DEMI KEHORMATANKU, AKU BERJANJI AKAN BERSUNGGUH-SUNGGUH: MENJALANKAN KEWAJIBANKU TERHADAP TUHAN, DAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA, DAN MENGAMALKAN PANCASILA, MENOLONG SESAMA HIDUP DAN IKUT SERTA MEMBANGUN MASYARAKAT, MENEPATI DASA DHARMA.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa meridloi janji kita... Amien.

2. Teks Renungan Peringatan Hari Pramuka ke-64 Tahun 2025

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved