Senin, 6 Oktober 2025

Nuraini Lahirkan Bayi Kembar di Atas Kapal Feri

Proses kelahiran buah hatinya itu pun dibantu oleh perawat, awak kapal dan para penumpang lainnya.

Editor: Hendra Gunawan
Tribun Batam/Istimewa
Para penumpang dan kru kapal membantu persalinan Nuraini yang hamil anak kembar di kapal Super Jet 19, Jumat (28/8/2015). 

Laporan Wartawan Tribun Batam, Thom Limahekin

TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Nuraini, ibu hamil yang menumpangi kapal ferry cepat, KM Super Jet 19 dari Dabo Singkep tujuan Tanjungpinang melahirkan di dalam kapal, Jumat (28/8/2015) siang.

Proses kelahiran buah hatinya itu pun dibantu oleh perawat, awak kapal dan para penumpang lainnya.

Endrian, seorang penumpang kapal mengatakan, Nuraini adalah penumpang yang duduk di kursi nomor 103. Proses kelahiran bayi kembar tersebut tidak terjadi sekaligus, saat dia berada di dalam kapal.

"Baru seorang bayi saja yang keluar dari kandungannya. Bayi yang lain masih berada di dalam perut ibu itu," ungkap Endrian kepada Bintannews, Jumat siang.

Sebelum Super Jet 19 hendak bersandar di Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang, nahkoda kapal sudah berkoordinasi dengan pihak pelabuhan agar mentiapkan segala sesuatunya untuk membawa Nuraini ke Rumah Sakit (RS).

Segera setelah kapal bersandar, ibu hamil itu langsung disambut oleh kru kapal di pelabuhan dan petugas medis lainnya.

Mereka lalu membawanya ke RSUD Tanjungpinang. "Anak yang lainnya mungkin lahir di rumah sakit. Sebab, saat kapal sandar, ibu hamil itu langsung dilarikan ke RS," ungkap Endrian.

Kelahiran anak di kapal Super Jet 19 mendadak menjadi buah bibir para tukang ojek, buruh, para supir taksi dan pegawai di pelabuhan.

Hampir semua orang meyakini bahwa kelahiran tersebut membawa keberuntungan untuk kapal yang membawa ibu hamil ini. (*)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved