Senin, 3 November 2025

Kondisi Maling Motor Terbakar Hidup-hidup di Surabaya: Kritis, Luka Bakar 60 Persen, Trauma Berat

Update terkini kondisi dan sosok maling motor di Surabaya dan terbakar hidup-hidup gegara Satpol PP nyalakan korek api.

Foto/Istimewa via Surya.co.id
MALING MOTOR TERBAKAR - Kondisi saat Rizki Kristanto terbakar di Jalan Jojoran III, Surabaya, Jawa Timur, ketika hendak diamankan polisi, Kamis (30/10/2025). Rizki tertangkap basah saat diduga mencuri sepeda motor. 

Ringkasan Berita:
  • Nasib maling motor di Subaraya bernama Rizki Kristanto (26), terbakar hidup-hidup di kawasan Jojoran Gang 5, Kecamatan Gubeng, Surabaya, Kamis (30/10/2025) pagi.
  • Alami luka bakar 60 persen, kondisinya kritis dan trauma berat.
  • Pelaku Rizki bukan orang baru dalam dunia kejahatan.
  • Ia tercatat sebagai residivis kasus pencurian kendaraan bermotor, pernah keluar masuk penjara dua kali.

 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Update terkini seorang maling sepeda motor bernama Rizki Kristanto (26) yang terbakar hidup-hidup di kawasan Jojoran Gang 5, Kecamatan Gubeng, Surabaya, Kamis (30/10/2025) pagi.

Kondisi Rizki Kristanto cukup kritis.

Sekitar 60 persen tubuhnya mengalami luka bakar derajat dua dan tiga, terutama di bagian dada dan perut.

Tim medis menyebutkan Rizki Kristanto masih sadar, namun kesulitan berbicara karena mengalami trauma berat.

Peristiwa yang dialami Rizki Kristanto membuat heboh warga sekitar. 

Baca juga: Atlet Jadi Korban Begal saat Berangkat Jogging di Probolinggo, Adu Jotos dengan Pelaku

Seorang warga mengabadikan momen Si maling motor itu terbakar hidup-hidup.

Video yang merekam insiden itu disebarluaskan di media sosial hingga akhirnya menjadi viral.

 

Sosok Maling Motor di Surabaya yang Terbakar Hidup-hidup

Kapolsek Gubeng Kompol Eko Darma Sudarmanto membenarkan insiden apes yang dialami Rizki Kristanto 

Pihaknya kini masih melakukan penyelidikan mendalam untuk mengetahui penyebab pasti terbakarnya tubuh pelaku.

“Benar, ada seorang terduga pelaku curanmor yang terbakar. Saat petugas datang, api sudah menyala. Kami masih mendalami apakah ada unsur kelalaian atau kesengajaan,” ujar Kompol Eko dikutip dari TribunJatim.com.

Eko menambahkan, pihaknya telah mengamankan sejumlah barang bukti, termasuk sisa tali plastik yang terbakar, botol berisi bensin, serta korek api milik petugas Satpol PP.

Polisi juga memeriksa beberapa saksi yang terdiri dari warga, anggota Satpol PP, dan korban pemilik motor.

Dari hasil penyelidikan awal, diketahui bahwa Rizki bukan orang baru dalam dunia kejahatan.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved