Sabtu, 4 Oktober 2025

Kabar Artis

Roro Fitria Bebas Bersyarat dan Memilih Berhijrah, Jelaskan Kegiatan Selama di Rutan Pondok Bambu

Artis tanah air, Roro Fitria mengaku kini memilih untuk berhijrah setelah menjalani masa tahanan serta menjelaskan kegiatan selama di rutan.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Roro Fitria ditemui usai bebas dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Kamis (2/4/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Artis tanah air, Roro Fitria mengaku kini memilih untuk berhijrah setelah menjalani masa tahanan.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (2/4/2020).

Diketahui, Roro dinyatakan bebas bersyarakat berdasarkan Peraturan Kementerian Hukum dan HAM terkait pandemi corona.

Baca: Roro Fitria Bebas Bersyarat, Bersyukur Bisa Jalani Program Asimilasi di Rumah

Roro menjadi satu di antara 30.000 narapidana yang dibebaskan bersyarat.

Sesuai dengan surat keputusan, Roro masuk ke dalam daftar napi yang diperbolehkan menjalani program asimilasi di rumah.

Ditemui di rumah tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Roro mengungkapkan tengah berusaha untuk berubah.

Artis tanah air, Roro Fitria mengaku kini memilih untuk berhijrah setelah menjalani masa tahanan.
Artis tanah air, Roro Fitria mengaku kini memilih untuk berhijrah setelah menjalani masa tahanan. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Ia juga meminta doa agar tetap bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Tidak hanya soal penampilan yang berubah menjadi menggunakan pakaian tertutup.

Roro juga berusaha agar hatinya menjadi lebih bersih dan baik.

"InsyaAllah ini saya sedang berusaha untuk berhijrah," ungkap Roro.

"Mohon doanya suapaya saya tetap bisa istiqomah."

"Baik di dalam outer maupun inner penampilan saya," tambahnya.

Baca: Saipul Jamil Tidak Ikuti Jejak Seperti Roro Fitria Bebas Penjara karena Tak Memenuhi Syarat

Baca: Bak Berkah Wabah Corona bagi Roro Fitria, Kini Bebas dan Ingin Cari Jodoh

Dalam kesempatan itu, Roro juga menjelaskan soal kegiatannya selama sehari-hari di dalam rutan.

Roro menyampaikan, sel baru dibuka pukul 07.30 WIB.

Kalau dalam isitlah narapidana, kunci gembok dinamakan keong.

Setelah itu, berbagai aktivitas dapat dilakukan oleh para napi.

Yakni seperi menuci baju hingga memilih untuk sarapan.

Roro Fitria ditemui usai bebas dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Kamis (2/4/2020).
Roro Fitria ditemui usai bebas dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Kamis (2/4/2020) menunjukkan hasil karyanya saat merajut di dalam penjara. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Apabila sudah melakukan dua kegiatan tersebut, napi dipersilakan untuk mengikuti pengajian.

Pengajian diadakan bagi napi yang beragama Islam.

Untuk agama lain, Roro mengatakan diberikan pembinaan sesuai dengan keyakinan masing-masing.

"Kalau sehari-hari dari kita istilahnya buka keong itu gembok," jelas Roro.

"Jadi kita buka keong jam 07.30 WIB lalu kita bisa beraktivitas ada yang mencuci baju, ada yang sarapan."

"Dan ada yang bisa datang ke pengajian untuk yang agama islam," ujar dia.

Baca: Lippo Plaza Mampang Disulap jadi RS Khusus Covid-19 oleh Pihak Siloam, Berkapasitas 415 Tempat Tidur

Baca: Hasil Rapid Test Andrea Dian Negatif Corona, Ganindra Bimo Berharap sang Istri Cepat Pulang

"Untuk temen-temen yang beragama lain juga diberikan fasilitas untuk membina agama," imbuhnya.

Tidak sampai di situ, sejumlah kegiatan juga disediakan di dalam tahanan.

Roro menjelaskan, terdapat pembinaan di bidang olahraga.

Ada beberapa jenis olahraga yang sering diadakan.

Yakni aeorobik dan juga terdapat yoga.

Selain itu, juga ada bimbingan kegiatan untuk melatih keterampilan para napi.

Seperti merajut dan juga membuat monte.

Dalam kesempatan itu, Roro juga memperlihatkan hasil karyanya ketika ia merajut.

Roro menunjukkan sebuah tas berukuran sedang dan memiliki dua warna, ungu dan abu-abu.

Baca: Saipul Jamil Belum Bisa Bebas, Kalapas Cipinang Beri Penjelasan

Baca: Detri Warmanto Belum Kembali ke Rumah Meski Rapid Test Negatif dan Kondisi Paru-Paru Normal

Kemudian Roro menjelaskan, terdapat hiasan yang dikombinasikan dengan swarovski.

"Lalu ada pembinaan olahraga juga, jadi ada aerobik ada yoga," tutur Roro.

"Terus juga ada bingke, bimbingan kegiatan itu ada merajut dan sebagainya," ujarnya.

(Tribunnews.com/Febia Rosada)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved