Sempat Dibotaki Saat Kemoterapi, Nunung Senang Rambutnya Mulai Tumbuh
Nunung Srimulat didiagnosis mengidap kanker payudara. Ia sempat jalani kemoterapi sebagai penanganan.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nunung bersyukur kesehatannya sudah berangsur baik pascajalani operasi kanker payudara.
Sebelumnya, Nunung juga diwajibkan kemoterapi untuk mengatasi penyakitnya tersebut. Rambutnya kala itu dipangkas habis.
Kini, Nunung bersyukur rambutnya mulai tumbuh.
Baca juga: Pascaoperasi Kanker Payudara, Nunung Masih Harus Jalani Kemoterapi
"(Rambut) sudah tumbuh sih, sudah tumbuh nih," kata Nunung ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (4/7/2023).
"Happy banget aku, aku enggak malu," lanjutnya.
Tak hanya itu, anggota Srimulat ini juga lega karena operasinya sudah selesai dan berjalan lancar.
Kendati demikian, ia masih harus menjalani kemoterapi.
"Lega, tapi kan belum seratus persen karena masih kemo," ungkap Nunung.
"Kemaren abis operasi dokter bilang Allhamdulillah mba Nunung nggak ada penyebaran (sel kanker) kemana mana," katanya lagi.
| Jangan Tunggu Benjolan! Ini Penjelasan Dokter Soal Pentingnya Deteksi Dini Kanker Payudara |
|
|---|
| Disebut Rogoh Kocek Rp1,5 Miliar untuk Bantu Nunung Buka Restoran, Ini Kata Vicky Prasetyo |
|
|---|
| Nunung Bongkar Sosok yang Beri Dirinya Rumah Lengkap dengan Isinya |
|
|---|
| Masih Jalani Perawatan Pascakanker, Nunung Habiskan Rp 40 Juta Sekali Pengobatan |
|
|---|
| Saran Dokter untuk Mencegah Kekambuhan Kanker Ovarium |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.