Rabu, 19 November 2025

BWF World Tour

Fajar/Fikri Pilih Fokus Australia Open 2025, Lolos BWF World Tour Finals 2025 Itu Bonus

Fajar/Fikri ogah memikirkan untuk bisa lolos BWF World Tour Finals 2025 dan memilih fokus Australia Open 2025 yang saat ini mereka ikuti.

PBSI
KOREA OPEN 2025 - Selebrasi dari ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri dalam partai babak semifinal Korea Open 2025 melawan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan) di Suwon Gymnasium, pada 27 September 2025. Fajar/Fikri ogah memikirkan untuk bisa lolos BWF World Tour Finals 2025 dan memilih fokus Australia Open 2025 yang saat ini mereka ikuti. Dok/PBSI 

Ringkasan Berita:

TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, menjadi salah satu pasangan yang masih mempunyai peluang untuk bisa lolos BWF World Tour Finals 2025.

Hal itu bersamaan dengan keikutsertaan Fajar/Fikri di Australia Open 2025 yang menjadi panggung terakhir dalam perebutan poin Race to Finals alias ranking kualifikasi menuju BWF World Tour Finals 2025.

Peluang Fajar/Fikri lolos BWF World Tour Finals 2025 kian terbuka, apalagi mereka baru saja meraih kemenangan di babak 32 besar Australia Open 2025, Selasa (18/11/2025).

Bertempat di Quaycentre, Sydney, Australia, Fajar/Fikri yang menempati unggulan kelima berhasil memulangkan pasangan Malaysia, Lau Yi Sheng/Lim Tze Jian, dengan skor 21-15 dan 21-10.

Kemenangan atas Lau/Lim membuat Fajar/Fikri melaju ke babak 16 besar Australia Open 2025, sekaligus menghidupkan asa untuk bisa mengamankan satu tiket terakhir lolos BWF World Tour Finals 2025.

Untuk bisa lolos BWF World Tour Finals 2025, Fajar/Fikri harus bisa menjadi juara Australia Open 2025.

Baca juga: Rekap Hasil Australia Open 2025: Raymond/Joaquin Cetak Sejarah, 4 Wakil Indonesia Amankan 16 Besar

Caption: FAJAR/FIKRI FRENCH OPEN 2025 - Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri harus puas meraih predikat sebagai runner-up usai dikalahkan wakil Korea Selatan, Kim Wo-ho/Seo Seung-jae pada babak final French Open 2025.
Caption: FAJAR/FIKRI FRENCH OPEN 2025 - Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri harus puas meraih predikat sebagai runner-up usai dikalahkan wakil Korea Selatan, Kim Wo-ho/Seo Seung-jae pada babak final French Open 2025. Fajar/Fikri ogah memikirkan untuk bisa lolos BWF World Tour Finals 2025 dan memilih fokus Australia Open 2025 yang saat ini mereka ikuti. (Foto dari PB PBSI)

Namun raihan juara Australia Open 2025 nyatanya belum cukup, Fajar/Fikri juga harus melihat hasil dari dua pesaingnya asal Taiwan, yakni Lee Fang Chih/Lee Fang Jen dan Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi Lin.

Amannya, Lee/Lee dan Chiu/Wang tidak boleh melangkah lebih dari babak 16 besar Australia Open 2025.

Sadar peluang lolos BWF World Tour Finals 2025 masih terbuka, Fajar/Fikri mengaku tidak mau memikirkannya.

Dikutip dari Djarum Badminton, Fajar/Fikri mengaku lebih memilih fokus di setiap pertandingan yang akan mereka lakoni di Australia Open 2025.

Baca juga: Kejutan Australia Open 2025: Lee/Yang Keok, 1 Rival Fajar/Fikri ke BWF World Tour Finals 2025 Gugur

Juara China Open 2025 itu tidak mau terbebani untuk bisa mencapai target jika ingin lolos BWF World Tour Finals 2025.

"Kami memang harus mencapai target yang tinggi bila ingin lolos ke World Tour Finals, tapi kami tidak mau memikirkan itu karena takutnya menjadi beban," kata Fajar.

"Kami baru bertanding delapan turnamen, kami akan berusaha sekuat tenaga untuk lolos ke sana, tapi yang terpenting adalah kami mau menikmati pertandingan demi pertandingan di sini," tambah Fajar.

Adapun di babak 16 besar Australia Open 2025, Fajar/Fikri akan berhadapan dengan pasangan Taiwan, Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh.

Baru Ikut 8 Turnamen

Jika lolos BWF World Tour Finals 2025, hal itu jelas menjadi bonus yang didapat Fajar/Fikri atas penampilan mereka musim ini.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved