Jumat, 7 November 2025

Louis van Gaal Kena Dakwaan FA

Federasi Sepak Bola Inggris (FA) mendakwa Manajer Manchester United, Louis van Gaal, terkait pernyataan manajer asal Belanda tersebut

AFP PHOTO / OLI SCARFF
Salah satu ekspresi pelatih Manchester United Louis van Gaal, pada pertandingan Premier League antara timnya dan Southamton, di Old Trafford, Minggu (11/1/2015). Laga itu berakhir 1-0 untuk Southampton. 

TRIBUNNEWS.COM - Federasi Sepak Bola Inggris (FA) mendakwa Manajer Manchester United, Louis van Gaal, terkait pernyataan manajer asal Belanda tersebut setelah Setan Merah melawan Cambridge United, pada putaran keempat Piala FA, Jumat (23/1/2015).

"Diduga bahwa pernyataan manajer Manchester United menuduh dan/atau bias mengenai wasit pertandingan dan/atau merusak reputasi sepak bola. Dia punya waktu untuk menanggapi dakwaan ini hinggga Senin (9/2/2015) pukul 18.00," tulis FA dalam situs resminya.

Pada pertemuan kedua tim bermain imbang tanpa gol. Setelah pertandingan, Louis van Gaal mengaku kecewa dengan kinerja wasit Chris Foy dan kondisi lapangan Stadion Abbey.

"Setiap aspek dari pertandingan merugikan kami. Kami datang ke sini, yang lapangannya tidak terlalu bagus. Hal itu menyulitkan, ketika Anda mencoba gaya permainan lain. Kemudian, Anda melihat kinerja wasit. Selalu seperti itu," tutur Louis van Gaal.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
10
8
1
1
18
3
15
25
2
Man. City
10
6
1
3
20
8
12
19
3
Liverpool
10
6
0
4
18
14
4
18
4
Sunderland
10
5
3
2
12
8
4
18
5
Bournemouth
10
5
3
2
17
14
3
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved