Minggu, 9 November 2025

Piala Dunia U20

Daftar 4 Tim Semifinal Piala Dunia U20: Israel Ukir Sejarah, Italia Tantang Korea Selatan

Simak daftar 4 tim peserta semifinal Piala Dunia U20, termasuk Israel yang berhasil mengejutkan perempat final setelah menumpas perlawan Brasil.

AFP/ANDRES LARROVERE
Gelandang Israel Roy Navi (kiri), gelandang Israel Ilai Madmoun, bek Israel Stav Lemkin (punggung) dan bek Israel Shon Edri merayakan setelah mengalahkan Brasil 3-2 dalam perpanjangan waktu pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia U20 Argentina 2023 antara Israel dan Brasil dan lolos ke semifinal di stadion San Juan del Bicentenario di San Juan, Argentina, pada 3 Juni 2023. 

Setelah menyingkirkan Brasil, Israel akan menantang Uruguay sebagai lawan selanjutnya.

Sedangkan untuk bagan seberang akan terjadi pertempuran Italia vs Korea Selatan.

Italia berhasil melaju ke fase semifinal setelah memulangkan Kolombia dengan skor 3-1.

Sebelumnya Italia hanya meraih satu kekalahan, saat perjumpa Nigeria di fase grup.

Sedangkan saat berjumpa dengan Brasil, Italia mampu menang melalui gol penentu top skor sementara Piala Dunia U20, Cesare Casadei.

Pemain Akademi Chelsea tersebut telah mengoleksi enam gol.

Cesare Casadei akan bertemu dengan Korea Selatan pada laga semifinal Piala Dunia U20.

Korea Selatan merupakan negara dengan predikat runner-up di gelaran tahun ini.

Taeguk Warrior berhasil melaju hingga final Piala Dunia U20 2019 walaupun menelan kekalahan 2-1 atas Ukraina.

 (Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved