Liga Italia
Juventus vs Lecce: Uji Ketajaman Federico Chiesa, Rabu 27 September Pukul 01.45 WIB
Juventus kembali ke kandangnya, Stadion Allianz setelah keperkasaannya runtuh di Reggio Emilia saat ditekuk Sassuolo 4-2 di laga terakhir (23/9).
Bisa Arkadiusz Milik, atau Nicolo Fagioli. Atau bisa juga Dusan Vlahovic, dengan asumsi Moise Kean yang jadi tandem Chiesa.
Lecce, sementara itu, akan kembali diperkuat pemain internasional Italia, Federico Baschirotto setelah ia melewatkan kemenangan atas Genoa karena skorsing.
Bek lainnya, Kastriot Dermaku telah pulih dari cedera, yang akan menambah pilihan Roberto D'Aversa.
Meski gagal mencetak gol terakhir kali, penyerang tengah Nikola Krstovic telah mencetak tiga gol sejak tiba dari DAC Dunajska Streda – di mana dia mencetak 26 gol musim lalu. Penyerang Montenegro bakal jadi ancaman besar untuk tim Nyonya Tua. (Tribunnews/den)
Prakiraan Susunan Pemain
Juventus 3-5-2
Perin; Rugani, Bremer, Danilo; Weah, Fagioli, Locatelli, Rabiot, Cambiaso; Kean, Milik
Lecce 4-3-3
Falcone; Gendrey, Pongracic, Baschirotto, Dorgu; Kaba, Ramadani, Rafia; Almqvist, Krstovic, Oudin
Liga Italia
Derby Della Capitale Alot, Roma Menang Tipis 1-0 dari Lazio di Olimpico |
---|
Liga Italia Malam Ini: Jay Idzes Lawan Eskperimen Cristian Chivu di Giuseppe Meazza |
---|
Rekor Bersejarah Emil Audero di Laga Cremonese vs Parma: Si Harimau Koyak Kutukannya di Serie A |
---|
Kontroversi Hasil Imbang Verona vs Juventus, Igor Tudor: Wasitnya Memang Agak Lain |
---|
Fakta Hasil Liga Italia: Bak Singa di Kandang, Allegri Gebrak Meja saat AC Milan Gilas Udinese |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.