Kualifikasi Piala Asia 2027
Jadwal Kualifikasi Piala Asia 2027 Hari Ini: Pembuktian Malaysia Tanpa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal
Jadwal Kualifikasi Piala Asia 2027 kembali berlanjut hari ini, Kamis (9/10/2025). Pembuktian bagi Malaysia tanpa 7 pemain naturalisasi ilegal.
Kemenangan menjadi harga mati bagi mereka jika ingin menjaga peluang lolos otomatis ke putaran final Piala Asia 2027.
Namun, tanpa tujuh pemain inti, pelatih Malaysia harus memutar otak untuk menurunkan kombinasi pemain yang cocok.
Selain Malaysia, beberapa negara Asia Tenggara lainnya juga akan bertanding pada malam ini.
Seperti Brunei yang akan menjamu Yaman. Sementara Timor Leste harus saling berhadapan dengan Filipina. Hingga Vietnam yang menjamu Nepal dan Thailand ditantang China Taipei.
Sedangkan yang terakhir, Myanmar akan menyambangi markas Suriah.
Jadwal Kualifikasi Piala Asia 2027 Hari Ini
Kamis, 9 Oktober 2025
- 15.00 WIB - Brunei vs Yaman
- 16.00 WIB - Pakistan vs Afghanistan
- 16.30 WIB - Timor Leste vs Filipina
- 17.15 WIB - Sri Lanka vs Turkmenistan
- 18.30 WIB - Singapura vs India
- 19.00 WIB - Laos vs Malaysia
- 19.30 WIB - Thailand vs China Taipei
- 19.30 WIB - Vietnam vs Nepal
- 20.00 WIB - Tajikistan vs Maladewa
- 21.00 WIB - Bangladesh vs Hongkong
- 23.00 WIB - Lebanon vs Bhutan
- 23.15 WIB - Suriah vs Myanmar
(Tribunnews.com/Ali)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.