Sabtu, 1 November 2025

Liga Inggris

Mimpi Buruk Manchester United Bernama Piala Afrika 2025, Mbeumo dan Amad Berpotensi Absen 6 Laga

Manchester United berpotensi kehilangan Bryan Mbeumo dan Amad Diallo karena Piala Afrika 2025 di Maroko mulai 21 Desember 2025 hingga 18 Januari 2026.

Instagram @manchesterunited
SELEBRASI - Penyerang Manchester United, Bryan Mbeumo (bawah) merayakan gol bersama Amad Diallo (atas), dalam laga Liverpool vs Manchester United pada pekan ke-8 Liga Inggris di Anfield, Minggu (19/10/2025) malam WIB. Manchester United berpotensi kehilangan Bryan Mbeumo dan Amad Diallo karena Piala Afrika 2025 di Maroko mulai 21 Desember 2025 hingga 18 Januari 2026. 

Ringkasan Berita:
  • Manchester United berpotensi kehilangan Mbeumo dan Amad hampir satu bulan penuh karena Piala Afrika 2025.
  • Setidaknya enam laga penting bakal dilewati Manchester United tanpa keduanya, termasuk partai tandang ke Aston Villa, Burnley, dan Leeds United, serta laga kandang menghadapi Newcastle United, Wolverhampton, dan Manchester City.
  • Mbeumo sejauh ini sudah berkontribusi 5 gol dan 1 assist untuk Manchester United, sedangkan Amad 2 assist.

TRIBUNNEWS.COM - Manchester United tampaknya bakal menghadapi ujian berat di awal tahun depan. Bukan karena jadwal padat Liga Inggris, melainkan karena gelaran Piala Afrika 2025 yang akan berlangsung di Maroko mulai 21 Desember 2025 hingga 18 Januari 2026.

Dua pemain penting mereka, Amad Diallo dan Bryan Mbeumo, berpotensi absen hingga tujuh pertandingan karena harus membela negaranya masing-masing di ajang tersebut.

Amad Diallo yang tampil gemilang di sisi kanan serangan Setan Merah hampir pasti dipanggil oleh Timnas Pantai Gading, negara asalnya.

Sementara Bryan Mbeumo, winger eksplosif asal Kamerun yang baru didatangkan pada musim panas lalu, juga menjadi pilar penting dalam skema ofensif Ruben Amorim.

Keduanya memainkan peran vital dalam menjaga keseimbangan serangan Manchester United.

Mbeumo sejauh ini telah menorehkan 5 gol dan 1 assist dari 10 pertandingan di semua kompetisi, sementara Amad sudah mencatatkan 2 assist dalam 9 laga.

Jika keduanya harus pergi bersamaan, Amorim bisa kehilangan dua senjata utamanya untuk hampir satu bulan penuh.

Setidaknya enam laga penting bakal dilewati Manchester United tanpa keduanya, termasuk partai tandang ke Aston Villa, Burnley, dan Leeds United, serta laga kandang menghadapi Newcastle United, Wolverhampton, dan Manchester City.

MENGGIRING BOLA - Pemain Manchester United, Bryan Mbeumo menggiring bola saat melawan Brighton di Liga Inggris 2025/2026 pada Minggu (26/10/2025) dini hari WIB. (Foto diunduh dari laman MU)
MENGGIRING BOLA - Pemain Manchester United, Bryan Mbeumo menggiring bola saat melawan Brighton di Liga Inggris 2025/2026 pada Minggu (26/10/2025) dini hari WIB. (Foto diunduh dari laman MU) (manutd.com)

Kehilangan dua winger cepat ini tentu menjadi tantangan besar bagi Amorim untuk menjaga konsistensi tim di tengah persaingan ketat papan atas Premier League.

Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, mengaku bahwa potensi kehilangan Amad Diallo dan Bryan Mbeumo di ajang Piala Afrika 2025 sudah menjadi hal yang diprediksi sejak awal musim.

Menurutnya, absennya dua pemain tersebut justru bisa menjadi kesempatan bagi pemain lain untuk tampil dan membuktikan kualitas mereka di level tertinggi.

Baca juga: Kabar Baik dari Manchester United, Ruben Amorim Bocorkan Waktu Comeback Lisandro Martinez

“Kami sudah memperkirakan hal ini. Kami tahu akan sedikit kesulitan, tapi situasi ini juga membuka peluang bagi pemain lain untuk menunjukkan kemampuan mereka,” ujar Amorim, dikutip dari laman resmi klub.

“Ketika saya melihat sesi latihan, ada beberapa pemain yang sebenarnya pantas mendapatkan menit bermain. Namun sulit bagi kami untuk merotasi terlalu banyak karena pemain yang tampil saat ini juga sedang dalam performa bagus,” lanjutnya.

Amorim menegaskan, adaptasi skuad terhadap filosofi permainan yang ia terapkan menjadi alasan dirinya tetap optimistis Manchester United bisa menjaga konsistensi performa.

“Pemain lain akan mendapat kesempatan membantu kami, dan mereka sudah memahami cara kami ingin bermain. Jika kami bisa terus berkembang, perubahan karakteristik pemain tidak akan mengubah ide dasar dan momentum tim,” tutur Amorim.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
9
7
1
1
16
3
13
22
2
Bournemouth
9
5
3
1
16
11
5
18
3
Tottenham
9
5
2
2
17
7
10
17
4
Sunderland
9
5
2
2
11
7
4
17
5
Man. City
9
5
1
3
17
7
10
16
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved