Liga Inggris
Ruben Amorim Perlu Waspada, Jadwal Rawan Manchester United sampai Boxing Day
Jadwal tricky alias rawan bakal dijalani Manchester United setelah agenda FIFA Matchday, Ruben Amorim perlu waspada.
Tiga laga kandang Manchester United yakni menjamu Everton (25/11), West Ham (5/12) dan Bournemouth (16/12).
Sementara tiga laga tandang yang dijalani Setan Merah yakni melawat ke kandang Crystal Palace (30/11), Wolves (9/12) dan Aston Villa (21/12).
Dari keenam lawan tersebut, barangkali Aston Villa menjadi satu-satunya tim yang punya peringkat lebih baik daripada Manchester United.
Namun satu hal yang patut diingat, meskipun peringkat Aston Villa lebih tinggi, namun jumlah poin mereka dengan Manchester United saat ini sama-sama 18 poin dari 11 laga.
Sementara untuk lawan tanding lainnya, hampir mayoritas calon lawan yang dihadapi Manchester United masih strugle di papan tengah hingga papan bawah klasemen.
Sebut saja Bournemouth dan Crystal Palace yang menempati posisi kesembilan dan kesepuluh, masih berjuang untuk konsisten di jalur kemenangan.
Lalu, Everton selaku peringkat ke-13 juga masih berusaha tampil lebih konsisten bersama pelatih David Moyes.
Sementara, West Ham dan Wolves yang menjadi calon lawan Manchester United lainnya, kini bercokol di zona degradasi.
Berkaca dari hal itu, Manchester United secara tidak langsung lebih diuntungkan secara jadwal.
Fakta bahwa Manchester United tidak punya jadwal lain di kompetisi Eropa maupun Piala Liga Inggris, jelas kian menguntungkan Setan Merah agar semakin fokus menatap setiap laga di Liga Inggris, guna meraih kemenangan.
Hanya saja, Manchester United tetap saja perlu waspada agar tidak terpeleset.
Hal ini mengingat dalam dua laga terakhirnya saat bermain imbang 2-2 melawan Nottingham Forest dan Tottenham Hotspur di Liga Inggris, penampilan Manchester United mendadak seperti roller coaster sepanjang 90 menit.
Dalam dua laga tersebut, Manchester United sebenarnya mampu mencetak gol terlebih dahulu ke gawang lawannya.
Namun, dalam waktu sekejap, Manchester United justru mendadak kebobolan dua gol dan keadaannya berbalik tertinggal.
Beruntung, Manchester United selalu menemukan cara yang tepat untuk mencetak gol penyeimbang di menit kritis.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Reaksi-Ruben-Amorim-saat-Manchester-United-mampu-mengalahkan-Brighton-di-Liga-Inggris.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.