GADGET
Bocoran RAM dan Penyimpanan Samsung Galaxy S26 Mulai Terungkap, Ada Peningkatan?
Samsung akan merilis smartphone Galaxy S26 pada awal tahun depan dengan sejumlah perubahan dan peningkatan fitur.
- RAM 16GB + penyimpanan 1TB (khusus di Tiongkok).
Peningkatan Pengisian Daya
Sementara itu, bocoran lain yang dibagikan melalui media sosial X (dulu bernama Twitter) mengungkapkan bahwa Galaxy S26 Ultra akan hadir dengan peningkatan untuk pengisi daya.
Model tertinggi dari Galaxy S26 itu kemungkinan akan mendukung pengisian daya kabel hingga 60W.
Sebagai perbandingan, Galaxy S25 Ultra hanya mendukung pengisian daya kabel hingga 45W saja.
Kemudian untuk model Galaxy S26 dan Galaxy S26+, akan tetap menggunakan kecepatan pengisian daya kabel yang sama seperti tahun lalu.
Baca juga: Cara Terbaik Pilih iPhone 17 atau Samsung Galaxy S25, Intip Dulu Spesifikasi dan Harganya
Kapasitas Baterai
Tak hanya itu, model Galaxy S26 kabarnya juga akan mendapat peningkatan kapasitas baterai.
Nantinya model tersebut akan hadir dengan kapasitas baterai 4.300mAh.
Sebagai perbandingan, Galaxy S25 hanya dibekali baterai berkapasitas 4.000mAh.
Terlepas dari semua rumor yang beredar hingga saat ini, patut dinantikan apa saja gebrakan dari Samsung untuk ponsel kelas atas terbarunya tersebut.
(Tribunnews.com/David Adi)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Bocoran-Spek-Samsung-Galaxy-S26.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.