Minggu, 11 Januari 2026

Komodo Ping Pong, Trik Unik Bule Norwegia Provokasi Turis Datang ke Indonesia

Setelah video musik "Nasi Padang" yang menjadi viral pada Oktober 2016 lalu, Audun Kvitlan merilis "Komodo Ping-Pong" awal April 2017 lalu.

Editor: Choirul Arifin
ISTIMEWA
Audun Kvitlan (kiri) bersama kawannya saat berkunjung ke Taman Nasional Komodo yang memberi inspirasi kepadanya untuk membuat lagu dan video klip Komodo Ping Pong. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Audu Kvitlan memang sangat mencintai Indonesia. Warga Norwegia ini tak hanya pernah keliling Indonesia, tapi juga suka dan cinta dengan kebudayaannya serta kekayaan alamnya.

Sebagai ekspresi cintanya, Kvitlan membuat beberapa lagu yang berkaitan dengan Indonesia.

Setelah video musik "Nasi Padang" yang menjadi viral pada Oktober 2016 lalu, Audun Kvitlan merilis "Komodo Ping-Pong" awal April 2017 lalu.

He crawls like a snake

He can hide in the lake

He’s as dangerous as a shark

He moves with the beat

He got poisonous teeth

He can smell you in the dark

Begitulah penggalan lirik lagu ini.

Video klip tersebut diunggahnya di akun YouTube miliknya, kvitlandmusic.

Tak seperti video klip “Nasi Padang” yang memperlihatkan dirinya menyanyi dan bermain musik, kali ini Kvitland menampilkan video berupa gambar animasi.

Di video klip ini, disertakan pula lirik lagu berbahasa Inggris serta terjemahannya dalam bahasa Indonesia.

Kvitland mengaku lagu ini terinspirasi dari perjalanannya ke Taman Nasional Komodo.

Dalam wisata itu, ia dan teman perjalanannya, Peter, beruntung bertemu beberapa komodo.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved