Rabu, 19 November 2025

Melihat Dokumen Asli Konstitusi (UUD) Jepang pada Peringatan 70 Tahun

Dokumen asli ini biasanya disimpan di dalam tidak diperlihatkan kepada umum

Editor: Johnson Simanjuntak
Foto Richard Susilo
Dokumen Asli Konstitusi (UUD) Jepang 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Hari ini (3/5/2016) adalah libur nasional Jepang merupakan Hari Konstitusi (UUD) Jepang peringatan ke-70.

Dibuka dan diperlihatkan untuk umum dokumen asli Konstitusi Jepang tersebut hari ini sampai dengan tanggal 5 Mei mendatang.

"Menarik sekali, saya pertama kali melihat dokumen asli Konstitusi Jepang yang belakangan banyak diributkan ini," ujar Ayako Kobayashi yang masih duduk di bangku sekolah lanjutan atas di Tokyo khusus kepada Tribunnews.com hari ini, Selasa (3/5/2016).

Dokumen asli ini biasanya disimpan di dalam tidak diperlihatkan kepada umum, untuk menjaga agar tidak rusak dengan penyinaran, agar tidak berubah warna dengan suhu dan kelembaban yang telah distandarkan, diatur serta dikontrol dengan baik.

Namun karena hari ini peringatan ke 70 tahun dari Konstitusi Jepang, maka dipamerkan kepada masyarakat dengan proteksi box kaca melindunginya.

Dokumen ini dipamerkan di gedung arsip nasional Jepang di daerah Chiyodaku Tokyo.

Tampak jumlah lembar ada 19 halaman dokumen dokumen Konstitusi Jepang asli ini yang dijaga dengan tetap baik dan mulus hingga kini meskipun usianya telah 70 tahun.

Tampak yang menandatangani adalah Kaisar Showa bersama tanda tangan masing-masing menteri kabinet seperti Shigeru Yoshida, Perdana Menteri Jepang saat itu.

Banyak sekali yang melihat pameran ini, ingin melihat aslinya Dokumen Konstitusi Jepang yang sangat langka, umumnya tidak diperlihatkan kepada umum.

Selain peringatan ke-70 tahun, akhir-akhir ini pro dan kontra pengubahan UUD Jepang memang mencuat tinggi setelah Pasal 9 UUD Jepang dilakukan perubahan sedikit (amandemen) sehingga kini pasukan beladiri Jepang dapat aktif dan dapat memperlengkapi persenjataan diri dalam menjaga perdamaian dunia bersama pasukan perdamaian PBB.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved