Sudah Dua Minggu Murid SD 26 Pulau Sapinggang Pangkep Tak Belajar
Sudah dua pekan puluhan murid SD 26 Pulau Sapinggang, Desa Tampaang, Kecamatan Liukang Tangayya, tidak melakukan aktivitas belajar.
Laporan Wartawan TribunPangkep.com, Munjiyah Dirga Ghazali
TRIBUNNEWS.COM, LIUKANG TANGAYYA - Sudah dua pekan puluhan murid SD 26 Pulau Sapinggang, Desa Tampaang, Kecamatan Liukang Tangayya, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan (Sulsel), tidak melakukan aktivitas belajar.
"Iya anakku sudah dua pekan tidak sekolah, kepala sekolahnya tak ada. Masuk hanya sesekali dan lama baru datang lagi," kata orangtua murid, H Yusuf yang dikonfirmasi TribunPangkep.com, Jumat (3/11/2017).
Baca: Uang Rp 323 Juta Tak Kembali, Harapan Menjadi PNS pun Sirna
Yusuf prihatin dengan kondisi sekolah yang selalu kosong sehingga murid-murid SD 26 Sapinggang telantar.
"Hanya guru sukarela yang mengajar di sana, tamatan SMA, terus dia sakit bisul (guru sukarela) juga.Jjadi tidak ada yang mengajar karena cuma guru ini yang selalu ada di lokasi," tuturnya.
Baca: Tak Seperti Biasanya Asap di Puncak Gunung Agung Tadi Malam Lebih Tebal
Sekadar informasi, di SD 26 Pulau Sapinggang, tak ada satupun guru yang berstatus PNS kecuali kepala sekolah yang baru beberapa bulan lalu dilantik oleh Wakil Bupati Pangkep, Syahban Sammana.
Yusuf berharap Pemerintah Kabupaten Pangkep memperhatikan keadaan sekolah tersebut dan ada guru yang aktif mengajar di sekolah.
Sehingga proses belajar mengajar tidak perlu terhenti seperti sekarang ini.