Jumat, 10 Oktober 2025

Konflik Iran Vs Israel

Mengenal Unit 8200, Intelijen Israel yang Situs Back-up Rahasianya Dikabarkan Hancur Diserang Iran

Serangan rudal balistik Iran, kemungkinan situs cadangan rahasia yang terkait dengan Unit 8200 Israel hancur total di Herzliya, utara Tel Aviv.

Istimewa
ISRAEL VS IRAN - Dalam foto: Logo Unit 8200, unit perang siber dan intelijen spesialis di Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defence Forces/IDF). Korps Garda Revolusi Iran (IRGC) memang menargetkan intelijen militer Israel Unit 8200 di pangkalan Glilot dekat Tel Aviv, Selasa (17/6/2025) hari ini sebagai bagian dari fase kesembilan Operation True Promise 3. 

TRIBUNNEWS.COM - Mengenal apa itu Unit 8200, unit perang siber dan intelijen spesialis di Israel Defence Forces (IDF) lengkap dengan fakta-faktanya.

Kabar terbaru, Korps Garda Revolusi Iran (IRGC) melancarkan serangan rudal balistik yang menghantam pusat logistik Aman, bagian dari kompleks intelijen militer Israel di Glilot, Tel Aviv, Selasa (17/6/2025).

Serangan ini diduga kuat berdampak pada Unit 8200.

Adapun wilayah Glilot menampung markas besar Mossad, serta beberapa unit intelijen utama Israel lain, termasuk Unit 8200 yang berada di bawah naungan Aman.

Dikutip dari laman tehrantimes.com, laporan menunjukkan bahwa serangan rudal Iran tersebut menargetkan lokasi strategis, termasuk fasilitas logistik Aman dan markas Mossad di Herzliya, utara Tel Aviv.

Dari gambar yang beredar di media berbahasa Ibrani, sebelum akhirnya dihapus, terlihat lokasi yang terkena serangan adalah milik intelijen militer Israel.

Gambar tersebut mengonfirmasi, instalasi keamanan yang sangat sensitif terkena serangan secara langsung.

Menurut sumber media Ibrani, ada kemungkinan kuat bahwa situs cadangan rahasia yang terkait dengan Unit 8200 Israel hancur total di Herzliya.

Dilansir thecradle.co, IRGC memang menargetkan intelijen militer Israel Unit 8200 di pangkalan Glilot dekat Tel Aviv, Selasa hari ini sebagai bagian dari fase kesembilan Operation True Promise 3.

“Pada Selasa, 17 Juni dini hari, para pejuang Pasukan Dirgantara IRGC, dalam operasi yang berorientasi pada dampak, meskipun terdapat sistem pertahanan yang sangat canggih, menyerang pusat intelijen militer rezim Zionis yang dikenal sebagai Aman dan pusat perencanaan operasi teror dan kejahatan rezim Zionis (Mossad) di Tel Aviv, dan pusat ini saat ini terbakar,” kata IRGC dalam sebuah pernyataan.

Apa Itu Unit 8200?

Dikutip dari Reuters, Unit 8200 merupakan unit perang siber dan intelijen spesialis di Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defence Forces/IDF).

Dalam bahasa Ibrani, Unit 8200 dibaca Yehida Shmone Matayim atau יחידה 8200.

Baca juga: Profil Ali Shadmani, Komandan Militer Tertinggi Iran yang Tewas dalam Serangan Israel

Unit ini menjadi bagian dari Direktorat Intelijen Militer Israel.

Unit 8200 Berkaitan erat dengan Mossad

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved