Pilpres 2024
Anies Ingin yang Pertama Daftar ke KPU hingga Strategi PDIP Umumkan Cawapres Ganjar Detik Terakhir
KPU RI akan membuka jadwal pendaftaran capres dan cawapres mulai 19 Oktober sampai 25 Oktober 2023, bagaimana persiapan 3 bacapres?
"Diantar asisten," kata Anies di lokasi.
Usai turun dari motor Anies berjalan sendiri menuju area loket pendaftaran SKCK.
Ia sempat menyapa beberapa warga yang ada di lokasi.
Anies mengaku sengaja naik sepeda motor ke Baintelkam Polri lantaran jaraknya yang dekat dengan rumah di kawasan Lebak Bulus.
"Cuma 5 menit dari rumah," katanya.
Saat datang ke Baintelkam, Anies juga sudah membawa persyaratan lengkap untuk pembuatan SKCK.
"Insya Allah sudah," ucap dia.
Anies pun memuji kecanggihan sistem teknologi Polri dalam pengurusan SKCK.
Baca juga: Diantar Pakai Motor, Capres Anies Urus SKCK di Baintelkam Polri
Ia mengatakan seluruh data pengurusan SKCK tersimpan dengan baik sehingga memudahkan prosesnya.
"Sangat canggih semua data tersimpan dari data yang sebelumnya baik yang dari KTP maupun informasi yang disimpan kepolisian," kata Anies usai mengurus SKCK.
Anies menuturkan ia sengaja datang langsung membuat SKCK karena prosesnya memang tidak bisa diwakilkan.
Dia pun memastikan data yang dikirimkannya sudah lengkap dan masih dalam proses verifikasi terlebih dahulu.

"Tadi saya diberitahu untuk SKCK bagi capres-cawapres itu penandatanganannya tidak bisa diwakilkan, tapi ditandatangani langsung Kabaintelkam," katanya.
"Jadi berkas-berkas itu walaupun sudah lengkap sedang proses verifikasi yang sebenarnya proses verifikasi itu singkat, tapi karena proses penandatanganan maka diperkirakan selesai besok. Jadi 24 jam selesai ditandatangani Kabaintelkam. Jadi saya menunggu besok insyaallah selesai," sambungnya.
Diketahui Anies Baswedan telah dideklarasikan sebagai bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan.
Komisi Pemilihan Umum (KPU)
Capres dan Cawapres
pendaftaran
Anies Baswedan
Muhaimin Iskandar
Prabowo Subianto
Ganjar Pranowo
Pilpres 2024
Pilpres 2024
PTUN Tunda Pembacaan Putusan PDIP soal Penetapan Gibran Cawapres, Mahfud Pesimis Bakal Dikabulkan |
---|
VIDEO Pembacaan Putusan Gugatan PDIP Soal Pencalonan Gibran di PTUN Ditunda Jadi 24 Oktober 2024 |
---|
Jubir PTUN: Penundaan Pembacaan Putusan Gugatan PDIP soal Gibran Tak Terkait Pelantikan Presiden |
---|
Hakim Sakit, PTUN Tunda Baca Putusan Gugatan PDIP hingga Setelah Pelantikan Prabowo-Gibran |
---|
BREAKING NEWS PTUN Tunda Pembacaan Putusan PDIP Gugat KPU soal Penetapan Gibran jadi Cawapres |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.