Warga Beberapa Kali Lihat Siswi SMP Berdandan Menor
Gerak-gerik mencurigakan AP alias B (13) pasca terlibat prostitusi di bawah umur rupanya sudah mendapat perhatian dari
Laporan Warta Kota; Banu Adikara
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerak-gerik mencurigakan AP alias B (13) pasca terlibat prostitusi di bawah umur rupanya sudah mendapat perhatian dari beberapa tetangganya di kawasan Tomang, Grogolpetamburan, Jakarta Barat.
Menurut Hasan, salah seorang warga di kawasan tinggal B, ia beberapa kali mendapati B keluar rumah dengan dandanan menor. Hasan juga mengaku bukan hanya satu kali ia melihat B berpenampilan demikian.
"Habis jam-jam pulang sekolah biasanya. Dia 'kan jam 13.00 sudah pulang ke rumah. Nah, biasanya beberapa jam kemudian dia lalu keluar rumah lagi pake make up tebal dan baju seperti mau pesta. Pulangnya juga malam, sekitar jam 22.00 sampai 23.00," kata Hasan.
Hasan juga membenarkan bahwa B sudah kenal dan bergaul lama dengan D (21), muncikari sekaligus tetangganya yang kini menghilang entah kemana. "Kalau pergi biasanya mereka naik motor. Kita sih nggak tanya si B mau pergi kemana, tapi tetep aja lama-lama kita curiga. Ditambah lagi si D ini kelakuannya minus dan sudah bikin warga kesal," ujar Hasan.