Mudik Lebaran 2017
Ibu Ini Senang Putrinya Gratis Naik Kereta Api
Seorang ibu yang hendak melakukan mudik bersama dengan sang suami serta bayinya, mengaku senang lantaran sang anak tidak dikenakan biaya pembayaran ti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang ibu yang hendak melakukan mudik bersama dengan sang suami serta bayinya, mengaku senang lantaran sang anak tidak dikenakan biaya pembayaran tiket kereta api atau dianggap gratis.
Susi (26), mengatakan dirinya bersyukur kaena tidak perlu membayar biaya penambahan tiket untuk putri kecilnya itu.
"Ya seneng banget, saya pikir kan (tiket untuk anak saya) bayar ya, ternyata nggak," ujar Susi, saat ditemui di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (27/6/2017).
Ia menambahkan, usia putrinya baru 2 tahun, sehingga tentunya termasuk dalam persyaratan infant yang diterapkan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI).
Menurutnya, gratisnya tiket untuk anaknya merupakan rejeki pada momen Lebaran tahun ini.
"Anak saya (usianya) baru 2 tahun ini, untung bangetlah, rejeki anak saya, dia mudik nggak perlu bayar," jelasnya.
Susi pun menuturkan, tahun ini merupakan tahun pertama dirinya mudik menggunakan kereta api.
Biasanya ia menggunakan bus sebagai moda tansportasi mudik pilihannya untuk kembali ke kampung halamannya di Purwokerto.
"Saya kan biasanya mudik naik bus, nah ini baru kali ini naik kereta bawa bayi, baru tahu saya," katanya.
PT KAI memang akan menggratiskan biaya tiket untuk anak-anak, jika mereka berusia di bawah tiga tahun.
Hal tersebut mengacu pada ketentuan yang ditetapkan oleh perusahaan kereta api tersebut.