Virus Corona
Kemenkes Sebut Belum Ada Warga Positif Virus Corona di Indonesia
“Di tingkat nasional sampai pagi ini (6/2/2020), 43 spesimen dinyatakan negatif dan empat masih dalam pemeriksaan,” kata Anung
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Virus corona yang kasus pertamanya dilaporkan di kota Wuhan, China kini telah menyebar ke 23 negara lain.
Terakhir yang melaporkan adalah Belgia.
Baca: Apakah Anak-anak Bisa Kebal Terhadap Virus Corona? Ini Penjelasan Dokter
Sementara itu di Indonesia masih belum ditemukan adanya virus yang telah menyebabkan 492 orang meninggal itu.
Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Masyarakat Kementerian Kesehatan, Anung Sugihantono menyebutkan dari 47 spesimen yang diterima oleh Balitbangkes 43 sampel dinyatakan negatif.
“Di tingkat nasional sampai pagi ini (6/2/2020), 43 spesimen dinyatakan negatif dan empat masih dalam pemeriksaan,” kata Anung melalui video call saat konferensi pers di Kementerian Kesehatan, Kamis (6/2/2020).
Anung juga menjelaskan mengapa virus corona ini belum ditemukan di Indonesia walaupun negara-negara yang berbatasan dengan Indonesia seperti Malaysia dan Singapura sudah melaporkan kasus ini.
Alasan pertama, kata Anung pemerintah selalu melakukan pengamatan dari tiga hal faktor pendukung yakni host (orang), virus, dan environment atau lingkungan.
“Bagaimana sekarang kekebalan tubuh orang per orang etnis satu dengan yang lain pada penyakit berbeda-beda,” ucap Anung.
“Kita kan di negara tropis masyarakat banyak diluar ruangan apakah ada pengaruhnya terhadap virus masih kita tekiti secara scientic,” sambung Anung.
Anung juga meyakinkan Indonesia masih nihil karena tidak ada peningkatan kasus dan kematian akibat pneumonia di Indonesia.
Penyakit seperti pneumonia ini yang disebabkan oleh virus corona seperti yang terjadi di Wuhan, China.
“Kami tidak melihat data yang signifikan terhadap peningkatan kematian kejadian pnemuomia di Indonesia. Inilah yang jadi bahan kajian dan evaluasi,” ungkap Anung.
Baca: Antisipasi Virus Corona, Kru Kapal dari China Dilarang Masuk Pelabuhan Tanjung Priok
Terakhir kata Anung Indonesia masih belum ada kasus virus corona karena kekuatan doa dari masyarkat Indonesia.
“Faktor lain yang menyebabkan Indonesia belum ada (virus corona), karena seperti yang dikatakan Pak Menkes doanya orang Indonesia, doanya makbul (terkabul),” pungkas Anung.