Daimler Inves Rp 500 Miliar untuk Relokasi Pabrik ke Cikarang, Ini Model yang Diproduksi
Pabrik DCVMI di Cikarang berdiri di atas lahan seluas 15 hektar dengan kapasitas produksi 5.000 unit truk dan bus Mercedes-Benz.
TRIBUNNEWS.COM, CIKARANG - PT Daimler Commercial Vehicles Manufacturing Indonesia (DCVMI) menginvestasikan dana Rp500 miliar untuk merelokasi fasilitas pabrik perakitan truk dan bus dari Wanaherang, Bogor, ke Cikarang, Jawa Barat.
Pabrik DCVMI di Cikarang berdiri di atas lahan seluas 15 hektar dengan kapasitas produksi 5.000 unit truk dan bus Mercedes-Benz dan diresmikan pengoperasiannya hari ini, Selasa, 10 Juni 2025.
Pabrik baru ini mengusung sistem manufaktur terintegrasi dalam satu atap yang memungkinkan proses produksi berjalan lebih efisien dan terkonsolidasi dan dilengkapi dengan lintasan uji (test track).
Fasilitas uji lintasan ini untuk mensimulasikan berbagai kondisi jalan, serta ruang pengecatan canggih untuk meningkatkan kualitas cat, seluruh fasilitas ini mengikuti standar global Mercedes-Benz.
Model truk dan bus yang diproduksi antara lain Mercedes-Benz Axor Trucks 2528 CH, 4928 T, 4028 T, 4023 T, 2528 RMC, 2528 CX dan 2528 C, serta sasis bus Mercedes-Benz OH 1626 L dan OH 1626 S yang dirancang khusus untuk pasar Indonesia.
"Kami berinvestasi pada infrastruktur, pengembangan sumber daya manusia dan kemitraan jangka panjang untuk meningkatkan kandungan lokal, memperkuat rantai pasok domestik, serta menjadikan Indonesia sebagai basis produksi strategis Daimler Truck di Asia Tenggara," kata Direktur Pelaksana dan CEO Daimler India Commercial Vehicle (DICV) Satyakam Arya di acara peresmian, Selasa (10/6/2025).
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi komitmen jangka panjang Daimler Truck dalam memperkuat industri otomotif nasional.
Baca juga: Daimler Relokasi Pabrik Perakitan Truk dan Bus ke Cikarang Berkapasitas 5.000 Unit Per Tahun
"Pemerintah menyampaikan apresiasi atas pembangunan pabrik baru PT DCVMI di Cikarang sebagai langkah strategis yang menunjukkan kepercayaan Daimler Truck AG terhadap prospek positif industri otomotif nasional Indonesia," ungkap Agus.
| Kecelakaan Maut di Kawasan Industri Cikarang Bekasi, Truk Seruduk Motor hingga Satu Orang Tewas |
|
|---|
| Residivis Curanmor Cikarang Ditangkap Lagi, Sempat Viral karena Nekat Beraksi Bawa Pistol Imitasi |
|
|---|
| Admin Akun Instagram Jadi Pelaku Utama Tawuran yang Menewaskan Dua Pelajar di Cikarang Bekasi |
|
|---|
| Polisi Gagalkan Pengiriman Motor Rampasan ke Lampung, 8 Kendaraan Diamankan di Bekasi |
|
|---|
| Tawuran Pelajar di Cikarang Utara Bekasi Mengakibatkan 2 Nyawa Melayang, Polisi Tangkap Dua Pelaku |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/Perakitan-Daimler-OK.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.