Jumat, 3 Oktober 2025

Sosok Pria yang Videonya Viral Aniaya Pelajar di Parkiran Minimarket, Ternyata Kader PDI Perjuangan

Darmawansya mengakui bahwa Halpian Sembiring Meliala memukul dan menganiaya FAL di gerai Indomaret Jalan Pintu Air IV, Kecamatan Medan Johor.

Editor: Hasanudin Aco
Twitter @NAurumn
Tangkap layar CCTV yang memperlihatkan seorang pengemudi mobil pukul remaja di parkiran minimarket 

Polisi Janji Tangkap Pelaku

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol M Firdaus mengatakan, pihaknya sudah mengantongi identitas tersangka.

Firdaus bilang, dia masih memburu pelaku.

"Sekarang lagi pengejaran. Identitasnya sudah kami ketahui," kata Firdaus, Jumat (24/12/2021).

Namun, dia tidak menjelaskan apakah benar pelakunya Satgas partai politik sebagaimana yang ramai dibagikan di media sosial.

"Yang jelas korbannya sudah buat laporan ke polisi," kata Firdaus.

Dia berjanji akan menangkap dan memenjarakan pria arogan yang beraninya cuma sama anak SMA.

Orangtua Korban Minta Pelaku Dipenjarakan

Sementara itu, Inna (40), ibu dari FAL berharap polisi bisa segera menangkap pria arogan sok jago yang menganiaya anaknya.

Inna bilang, saat itu anaknya cuma memohon agar mobil pelaku digeser.

Namun, pelaku malah ngamuk dan memukul wajah FAL.

Untung saja, aksi kekerasan itu terekam kamera CCTV.

"Anak saya minta tolong geser mobilnya. Bapak itu langsung memaki, menampar dan menedang anak saya," kata Inna.

Saat kejadian, FAl cuma bisa terdiam.

FAL tidak mau melawan pelaku yang disebut-sebut Satgas partai politik itu.

Halaman
123
Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved