Minggu, 12 Oktober 2025

Evelyn Benar-Benar Takut Dengar Hakim Bacakan Keputusan Sidang Cerai dengan Aming

Istri artis komedi Aming Sugandhi, Evelyn Nada Anjani, mengaku takut akan mendengar putusan hakim dalam sidang terakhir

instagram
Evelyn menangis di video klip. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri artis komedi Aming Sugandhi, Evelyn Nada Anjani, mengaku takut akan mendengar putusan hakim dalam sidang terakhir perceraiannya nanti.

Padahal ia pernah mengatakan, sudah ikhlas jika harus berpisah dari Aming.

Diketahui, sidang putusan cerai Evelyn dan Aming bakal digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat (16/6/2017) mendatang.

"Kalau dibilang siap sih, takut, bener-bener takut," kata Evelyn usai mengisi acara di Gedung Kementerian Desa, Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (14/6/2017).

Sebab, ia sudah bisa membayangkan bagaimana perasaannya nanti ketika majelis hakim mengetuk palu dan mengabulkan permohonan talak cerai Aming terhadapnya. Saat itu ia akan resmi berstatus sebagai seorang janda.

"Setelah itu (sidang putusan) kayak gimana, wah itu bakalan jadi sakit bagi aku sebenarnya," kata Evelyn.

Namun, perempuan berdarah Indonesia-Jepang ini berusaha menerima kenyataan bahwa rumah tangganya dengan Aming tak bisa lagi diselamatkan.

"Ya mau gimana lagi. Ini harus aku lewatin dan aku harus kuat saat itu. Mungkin siapa tahu aja dengan aku laluin hal itu, ke depannya aku bisa lebih udah enggak takut lagi apa apa yang akan menimpa hidup aku," ucapnya.

Aming dan Evelyn melangsungkan pernikahan di Bandung, Jawa Barat, pada 5 Juni 2016 lalu. Namun delapan bulan kemudian, 3 Maret 2017, Aming mengajukan permohonan talak cerai terhadap Evelyn di PA Jakarta Selatan.

Andi Muttya Keteng Pangerang/Kompas.com

Artikel Ini Sudah Tayang di Kompas.com dengan Judul: Evelyn Takut Dengar Hakim Bacakan Putusan Cerainya dengan Aming

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved