Sabtu, 8 November 2025

Kembaran Rina Nose Ungkap Sifat Asli Kakaknya yang Lepas Hijab, Bicara Soal Hati Iblis & Jiwa Bandit

Beberapa kali memberikan keterangan kepada awak media, penyataannya dianggap terlalu berbelit hingga orang tak paham.

Editor: Hendra Gunawan
kolase/instagram/dok Grid.id
Sejak 2016 lalu, presenter Rina Nose memutuskan untuk memakai hijab di setiap aktivitasnya. Namun kini, Rina memutuskan untuk tak lagi berhijab. 

TRIBUNNEWSCOM -- Menjadi artis rasanya nano-nano.

Menjadi publik figur terkenal dan dicintai banyak orang.

Wara-wiri di dunia hiburan hingga berdampak pada isi kantong.

Pundi-pundi keuangan pun terus mengalir hingga tak jarang artis memiliki aset yang berlimpah.

Tapi jangan salah, menjadi artis juga banyak konsekuensinya.

Terutama soal privasi yang menjadi konsumsi publik.

Apapun aktivitas artis terus dipantau oleh masyarakat.

Nampaknya efek negatif jadi artis kini dirasakan artis Rina Nose.

Keputusannya untuk melepas hijab, menjadi kontroversi.

Dia dihujat oleh netizen karena keputusannya melepas hijab tak masuk akal.

Beberapa kali memberikan keterangan kepada awak media, penyataannya dianggap terlalu berbelit hingga orang tak paham.

"Pemikiran berubah seiring peristiwa yang dialaminya. Ketetapan hati pun berubah seiring pengalaman batinnya," tulisnya di akun Instagram pribadinya.

Baru-baru ini dia sempat tampil di publik, tentu tanpa hijab, di program talkshow UCeleb Talk yang dipandu Deddy Corbuizer.

Dalam program televisi tersebut, Rina Nose curhat habis-habisan soal alasannya membuka hijab kepada Deddy.

Melalui tulisan, Rina membeberkan alasannya kepada Deddy.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved