Jumat, 7 November 2025

MotoGP

MotoGP 2027 - Honda Jangan Berekspektasi Tinggi, Gaji Fantastis Percuma Goda Acosta

Gaji fantastis tak akan menggoyahkan keinginan Pedro Acosta gabung Ducati di MotoGP 2027. Honda auto tersingkir dari perburuan tanda tangan Acosta.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Bobby Wiratama
Laman resmi MotoGP
TRANSFER PEDRO ACOSTA - (kiri ke kanan) Johann Zarco (LCR Honda), Marc Marquez (Ducati Lenovo Team), dan Pedro Acosta (KTM Factory Racing) pada konferensi pers jelang balapan MotoGP Inggris 2025 di Sirkuit Silverstone, 23-25 Mei. Pedro Acosta menyebut uang bukan kriteria utama dalam menentukan tim untuk MotoGP 2027. 

Ringkasan Berita:
  • Pedro Acosta tidak menjadikan uang sebagai prioritas utama pada bursa transfer pembalap MotoGP 2027
  • Pedro Acosta lebih condong ke Ducati dan VR46 ketimbang Honda
  • Pedro Acosta terikat kontrak di KTM hingga MotoGP 2026 berakhir

TRIBUNNEWS.COM - Ada satu indikator kuat mengapa transfer Pedro Acosta ke Honda HRC pada MotoGP 2027 tidak akan terealisasi. Acosta memandang gaji tinggi bukan hal yang bisa memuaskannya saat ini.

Pedro Acosta datang ke MotoGP di musim 2024 sebagai seorang pembalap rookie yang menjanjikan.

Di tahun debutnya, Acosta tampil cukup baik dengan tim satelit KTM, GASGAS Tech3.

Acosta pun lantas mengamankan kursi tim utama pada musim 2025.

Pembalap Red Bull KTM Ajo asal Spanyol Pedro Acosta merayakan Kejuaraan Dunia Moto2 2023 saat ia melintasi garis finis pada balapan kelas Moto2 Grand Prix Malaysia MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang di Sepang pada 12 November 2023.
ACOSTA JUARA DUNIA - Pembalap Red Bull KTM Ajo asal Spanyol Pedro Acosta merayakan Kejuaraan Dunia Moto2 2023 saat ia melintasi garis finis pada balapan kelas Moto2 Grand Prix Malaysia MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang di Sepang pada 12 November 2023. (Foto Arsip, November 2023)(MOHD RASFAN / AFP)

Bergabungnya Acosta ke tim utama pun membuat publik berekspektasi tinggi padanya, ia diharapkan bisa menjadi pembalap yang mengancam para pesaingnya

Namun, cerita berbeda terjadi, KTM justru kesulitan musim ini dan secara otomatis kondisi Acosta pun kurang baik.

Acosta baru bisa mengecap manisnya posisi podium pada seri kedua belas MotoGP di Republik Ceska dengan finish di tempat ketiga.

Setelah itu, Acosta beberapa kali kembali berhasil meraih podium dengan finish di tempat ketiga dan kedua.

Tapi, kemenangan belum berpihak padanya, Acosta sejauh ini belum pernah berhasil memenangi sesi balapan utama maupun sprint race.

Kondisi tanpa kemenangan ini rupanya cukup membuat Acosta frustrasi dan akhirnya pasrah.

Meski demikian hal itu tidak membuat pembalap berjuluk Hiu asal Mazarron ini sepi peminat untuk bursa transfer pembalap MotoGP 2027.

Kabar yang berkembang, Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Ducati Lenovo Team, dan Honda HRC tertarik untuk mendatangkan Pedro Acosta.

Bahkan keinginan sang rider pindah dari KTM sudah menjadi rahasia umum. Menukil dari laman Paddock-GP, Pedro Acosta, meminta manajernya, Albert Valera untuk mencarikan tim baru di MotoGP 2027.

Acosta tidak bisa pindah dari pabrikan Austria di MotoGP 2026 karena masih terikat kontrak. 

Baca juga: Transfer Pembalap MotoGP 2027: Fermin Aldeguer Bernafsu Tendang Pecco Bagnaia dari Ducati

Melihat peluangnya, Acosta lebih condong memilih bergabung ke VR46 atau pabrikan Ducati. Selain sang rider sudah pernah mengatakan keinginannya untuk bisa mengendarai Desmosedici Ducati di MotoGP, Acosta saat ini ngebet untuk segera bersaing dalam perebutan gelar juara dunia.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved