Selasa, 7 Oktober 2025

Pilgub Jawa Timur

Penolakan Risma, PDI Perjuangan Tunggu Sikap Ketua Umum

Hasto mengatakan saat ini PDI Perjuangan menunggu sikap dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

Editor: Johnson Simanjuntak
Richard Susilo
Walikota Surabaya Dr. Ir. Tri Rismaharini, M.T (55) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menanggapi sikap bernada penolakan yang telah disampaikan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini terkait pencalonan pada Pilkada Jawa Timur 2018 mandatang.

Hasto mengatakan saat ini PDI Perjuangan menunggu sikap dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Itu belum diputuskan karena tugas kami menerima masukan kepada Ibu Mega, dan beliau akan mengambil keputusan,” ujar Hasto, Sabtu (14/10/2017).

Hasto mengatakan meski ada nada penolakan dari Risma, namun jika masyarakat menghendaki lain, Hasto meminta agar Risma mempertimbangkan lagi.

“Tapi semua melihat kepentingan bangsa dan negara. Semua melihat rakyat yang berdaulat ketika punya harapan punya pilihan terhadap pemimpin yang dinilai mampu mengayomi, mampu menyatukan, mampu membawa harapan yang lebih baik, tentu saja sosok tersebut ketika rakyat menghendaki, dengan lapang dada kami harapkan dapat betul merespon apa harapan rakyat,” ucap Hasto.

Baca: Pesan PKS Untuk Anies-Sandi: Jangan Lupa Janji Kampanye

Siang ini, direncanakan Megawati Soekarnoputri akan melakukan teleconference dengan Risma yang tengah berada di Tokyo, Jepang.

“Ibu juga akan melakukan teleconference dengan ibu Tri Rismaharini yang hari ini beliau masih berada di Tokyo dalam rangka menerima penghargaan atas prestasi dan kinerja Jawa Timur khususnya kota Surabaya sebagai Green City dan Smart City,” kata Hasto.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved