Tahun Ini Pocari Targetkan 600 Juta Botol
Pocari menargetkan penjualannya di Indonesia mencapai 600 juta boto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tahun ini penjualan minuman kesehatan Pocari menargetkan penjualannya di Indonesia mencapai 600 juta botol dalam kemasan berukuran 330 ml, dengan target ini , diharapkan Indonesia menjadi pasar penjualan terbesar kedua setelah Jepang.
Hal ini diutarakan Presiden Direktur PT Amerta Indah Otsuka ,Bando Yoshihiro,Rabu (19/10/2011) menanggap rencana target penjualan minuman kesehatan asal Jepang yang sejak tahun 2005 mengalami peningkatan penjualan di Indonesia.
Menurut Yoshihiro Pocari Sweat, produk minuman kesehatan produk Otsuka Pharmaceutical Co., di Indonesia dalam 10 tahun terakhir mengalami peningkatan yang cukup pesat, mencapai 500 juta botol (untuk ukuran 330 ml).
"Penjualan Pocari Sweat pada tahun 2010, sekitar 500 juta botol untuk ukuran 330 ml, peningkatan yang cukup pesat dibandingkan lima tahun sebelumnya yang hanya sebanyak 190 juta botol." katanya
Berdasarkan data penjualan Pocari Sweat di Indonesia, peningkatan penjualan disebabkan semakin tingginya tingkat konsumsi warga Indonesia serta semakin bertambahnya kesadaran mengenai kesehatan.
Pocari Sweat pertama kali dipasarkan di Indonesia pada tahun 1997, saat krisis ekonomi melanda, oleh PT. Amerta Indah Otsuka, anak perusahaan Otsuka Pharmaceutical Co. Awalnya hanya dipasarkan di rumah sakit sebagai minuman kesehatan, untuk mengganti cairan tubuh yang hilang.