Sabtu, 15 November 2025
Tujuan Terkait

BNI Raih Penghargaan Women in SDG’s Action 2025, Komitmen Kuat dalam Pengentasan Kemiskinan

BNI Raih Penghargaan Women in SDG’s Action 2025, Komitmen Kuat dalam Pengentasan Kemiskinan

Editor: Content Writer
Dok. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
KOMITMEN SDG - Direktur Consumer Banking BNI, Corina Leyla Karnalies, meraih Women in SDG’s Action 2025 kategori SDG’s No Poverty atas kiprahnya memperluas akses keuangan digital dan pemberdayaan masyarakat berpenghasilan rendah. Penghargaan diserahkan di Hotel Santika Slipi, Jakarta, Selasa (11/11/2025). 

TRIBUNNEWS.COM - Upaya PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI dalam mendorong inklusi keuangan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat kembali memperoleh pengakuan nasional. Direktur Consumer Banking BNI Corina Leyla Karnalies meraih penghargaan Women in SDG’s Action 2025 untuk kategori SDG’s No Poverty (Tanpa Kemiskinan), berkat kontribusinya dalam memperluas akses keuangan digital dan memberdayakan masyarakat berpenghasilan rendah.

Penghargaan tersebut diberikan pada acara yang digelar di Hotel Santika Slipi, Jakarta, pada Selasa (11/11/2025). Penilaian diberikan atas peran Corina dalam menghadirkan solusi perbankan yang inklusif bagi pelaku UMKM dan masyarakat desa, serta mendorong sektor perbankan menjadi katalis pengentasan kemiskinan.

Baca juga: wondr by BNI Indonesia International Challenge 2025 Jadi Arena 258 Atlet Dunia Adu Prestasi

Corina menegaskan, komitmen BNI dalam agenda keberlanjutan dilakukan melalui berbagai program pemberdayaan masyarakat yang mendorong kemandirian ekonomi keluarga di berbagai wilayah.

"Apresiasi ini menjadi penyemangat bagi kami di BNI untuk terus menghadirkan solusi keuangan yang berdampak positif bagi masyarakat, terutama dalam memperkuat inklusi keuangan di seluruh lapisan," ujar Corina dalam keterangan tertulis.

Dia menambahkan, BNI konsisten mempercepat transformasi layanan digital untuk menjangkau pelaku UMKM, masyarakat berpenghasilan rendah, dan kelompok yang belum terlayani sistem keuangan formal. Penguatan layanan dilakukan melalui pengembangan aplikasi, pembiayaan mikro, serta ekosistem digital seperti Xpora, yang membantu jutaan pelaku UMKM terhubung dengan pasar internasional.

Hingga September 2025, kredit segmen kecil BNI mencapai Rp74,2 triliun, sementara kredit UMKM non-KUR tumbuh 13,9 persen YoY menjadi Rp46,3 triliun. Capaian ini menunjukkan komitmen berkelanjutan BNI dalam memperkuat sektor riil dan mendukung kemandirian ekonomi nasional.

Selain mendorong akses keuangan, BNI juga aktif membangun ekosistem perbankan yang inklusif dan setara. Corina menuturkan bahwa BNI terus memperkuat lingkungan kerja progresif dengan mayoritas pegawai perempuan serta budaya kerja tanpa diskriminasi, sebuah langkah yang mencerminkan kepemimpinan yang lebih humanis dan berkelanjutan.

"Ke depan, BNI akan terus memperkuat peran sebagai mitra strategis pemerintah dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s), khususnya dalam upaya mengurangi kemiskinan melalui inovasi keuangan yang inklusif dan berkelanjutan," imbuh Corina.

Melalui penghargaan ini, BNI menegaskan posisi strategisnya sebagai institusi perbankan yang tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan bisnis, tetapi juga berperan aktif dalam menghadirkan perubahan sosial melalui pemberdayaan ekonomi masyarakat dari berbagai lapisan. BNI berharap komitmen tersebut dapat mempercepat terbentuknya masyarakat yang lebih mandiri, inklusif, dan berdaya saing.(*)

Baca juga: Komitmen ESG, BNI Raih Penghargaan Leadership AA di Indonesia ESG Leadership Awards 2025

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at www.esgpositiveimpactconsortium.asia

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved