Kaleidoskop 2019
Kaleidoskop 2019 - 4 Kisah Pasangan Gagal Menikah: Kepincut Pelakor hingga Calon Sudah Punya Istri
Kaleidoskop 2019: 4 kisah pasangan gagal menikah karena berbagai alasan. Ada yang dikarenakan pria kepincut pelakor, calon hamil dengan laki-laki lain
Jika ditanya 'kapan memastikan tanggal nikah?', dia selalu jawab sambil lewat atau bilang tak ada uang.
Saya tetap berpikir positif dan terus bekerja seperti biasa.
Tapi lama kelamaan dia semakin berubah dan berbagai sifat buruknya keluar satu per satu setelah menjadi orang punya.
Saya kecewa, tetap setia meski banyak cobaan yang saya hadapi, saya terpuruk dan seperti mau bunuh diri dan kehilangan arah.
Paling perih jika ada perempuan WhatsApp saya bilang jangan ganggu tunangan saya (padahal dia sudah ada aku, aku ini tunangan dia) macam-macam saja lah chat saya dengan perempuan itu.
Tak tahu lagi apa tipu daya perempuan itu.
Tak disangka banyak juga pengeluarannya.
Duit gaji habis untuk dia saja (tidak minta uang saya).
Perempuan ini sudah bertunangan juga, orang berduit juga.
Semoga mantan tunangan saya dapat hidayah dan petunjuk.
Saya sangat berharap dia akan berubah, kerja mulia tapi sifat tak bagus.
Janganlah gunakan pekerjaan itu untuk berzina dengan perempuan di luar sana.
Berakhirlah kisah hidup menjadi tunangan seorang prajurit.
Kepada lelaki di luar sana, tolong lah jadi orang yang bertanggung jawab.
Kalau hubungan itu sudah berakhir, beritahu keluarga.
Pulangkan seperti kau mengambil dia dulu.
Kepada Cik Masni (Cikmas), kalau benar kau perempuan bermartabat dan terpelajar, kau tak akan berbuat seperti itu.
Berkaca terlebih dahulu sebelum mengganggu orang lain.
Kau sadar tidak yang kau perbuat?
Kau tunangan orang, tapi kau rusakkan pertunangan orang lain pula, malu!
Kita sama-sama perempuan, suatu hari nanti kau akan tahu apa yang aku rasa.
Mungkin hari ini aku yang mengalaminya.
Esok lusa Allah balas pada kau juga.
Dunia ini berputar, doa orang yang teraniaya itu makbul.
Allah tahu apa yang aku alami, Allah tahu apa yang terjadi.
Aku bertahan sebab aku menyayangkan hubungan ini.
Tapi kalau ini takdir yang Allah tetapkan, aku ikhlas,
Cuma satu hal, aku ingin hak ku.
Tolong titip pesan pada suami masa depanmu itu, sebelum nikah sama kau, bayar dulu duit.
Mau kau nikah dengan orang yang berhutang?
Jangan mengelak ya Cik Masni.
Dulu kekeuh ingin pertahankan Fauzi, jadi tolong selesaikan ini juga."
Postingan Ryna Aziz itu pun viral dengan lebih dari 1300 reaksi, 1900 komentar dan dibagikan lebih dari 2700 kali.
Netizen berharap Ryna sabar akan cobaan itu dan berdoa agar Ryna mendapat lelaki yang lebih baik.
2. Batal Nikah H-5 karena Calon Istri Hamil Duluan
Viral seorang pria batalkan pernikahan H-5 karena calon istri hamil duluan.
Padahal, pria tersebut tak pernah berhubungan intim dengan kekasihnya itu.
Hingga kemudian diketahui, calon mempelai wanita ternyata berhubungan dengan tiga pria lain.
Kisah tentang kegagalan pernikahan memang bukanlah hal yang sepele.
Apalagi kalau memang gagal dan menyentuh tentang rencana yang sudah dipikir dengan matang dan telah keluar biaya yang tidak sedikit.
Kali ini, seorang pria harus mengurungkan niatnya untuk menikah karena sang istri hamil duluan, padahal ia mengaku belum 'pernah menyentuh' si calon istri.
Dikutip dari Suar.id pada (24/9/2019), kisah ini beredar di berbagai platform media sosial di Indonesia.
Satu di antaranya dibagikan ulang oleh akun Twitter @PenjahatGunung.
Akun tersebut mengunggah tangkapan layar Instagram story milik akun @ehalhaq yang menceritakan bagaimana duduk perkara kisah ini terjadi.
"Kasus yang lagi viral di Facebook."
"Udah lamaran, hari pernikahan tinggal menghitung hari, dibatalkan sepihak karena si cewek hamil sama cowok lain."
"Hikmahnya: Kalo udah punya calon, jangan mainan FWB (Friend With Benefit) lagi," tulis @PenjahatGunung mengawali unggahannya itu.
Diketahui melalui tangkapan layar Instagram story tersebut, pemilik akun @ehalhaq tadinya membuat postingan tentang RKUHP tentang seks di luar nikah.
Postingan tersebut rupanya menarik perhatian seorang teman yang kemudian malah berujung curhat.
"Hahaha kalo cowo yg jadi korban gimane haq?"
"Btw hari minggu nikahan aku batal haq ye ndak usah datang."
"hamil same orang haq. Wallahi buka baju die sikitpun ndak ade paling ciuman jak biase la org pacaran."
"Ngopi yok stres aku nah," begitu balasan teman @ehalhaq yang mencurahkan isi hatinya.
Kemudian, pemilik akun @ehalhaq pun menceritakan duduk perkara musibah yang menimpa temannya itu.
Rupanya, Beno dan sang kekasih sudah bertunangan sejak 4 bulan lalu.
Kedua mempelai yang bertunangan ini harus menggagalkan pernikahannya karena si calon istri diketahui hamil duluan.
Bahkan, undangan mereka telah disebar.
Hari pernikahan seharusnya terjadi pada Minggu (22/9/2019).
Namun, Beno mengetahui bahwa calon istrinya itu telah hamil 2 bulan dengan pria lain.
Pada unggahan @ehalhaq lainnya, diketahui bahwa meski dengan perasaan yang begitu hancur, Beno ingin memaafkan calon istri yang sudah dipacarinya 2 tahun itu dan menyelesaikannya dengan baik-baik.
Dengan syarat, kekasihnya memberi tahu siapa ayah dari jabang bayi yang tengah dikandungnya.
Mirisnya, jawaban yang didapat Beno semakin membuat hatinya hancur.
Si calon istri mengaku telah berhubungan dengan 3 orang pria.
Dan, ia dikabarkan juga bingung mana dari ketiga pria tersebut yang merupakan ayah dari jabang bayi yang tengah dikandungnya.
Dari situlah, Beno maupun keluarganya memutuskan untuk membatalkan pernikahan hanya 5 hari sebelum hari yang sudah ditentukan.
Komentar pun membanjiri unggahan tentang kisah pilu Beno itu.
Ada yang ikut dibuat geram dengan apa yang menimpa Beno, ada juga yang memberikan dukungan.
"Legowo bang, gue bacanya speechless sendiri..."
"Gapapa uang hilang buat nyetak undangan dll, uang bisa dicari lagi bang, rejeki gak akan ketuker.."
"Mungkin Tuhan punya cara yang asyik buat nemuin jodohnya Abang nanti.. Maaf cuma bisa reply dari Twitter," tulis salah satu warganet yang bersimpati.
"Emang takdir sebercanda itu kadang ceweknya yg serius cowoknya yg bangsat"
"ini cowonya serius tp cewenya bangsat, knp yg bangsat gasama yg bangsat aja gituloo." curhat warganet lain.
Berbagai komentar warganet lainnya pun bermunculan menanggapi kisah pria batal nikah lantaran calon istri hamil duluan.
3. Calon Pengantin Wanita Batalkan Pernikahan setelah Melihat Isi Browser History Tunangannya
Seorang wanita memutuskan membatalkan pernikahannya setelah ia menemukan sesuatu yang ia tidak sukai di history browser calon suaminya.
Wanita bernama Claire Dalton ini menulis kisahnya di lovewhatmatters.com menyatakan bahwa ia menemukan sesuatu di ponsel calon suaminya.
Temuannya itu didapatkannya hanya seminggu sebelum pernikahan.
Seperti yang dilansir Distractify, Claire adalah orang yang sangat sangat religius.
Claire mengungkapkan kemarahan, kesedihan, dan sakit hatinya saat ia melihat sesuatu dalam HP calon suaminya.
Claire tidak menjelaskan secara eksplisit apa yang ia temui.
Tapi itu adalah beberapa tab situs video dewasa.
Claire mengungkapkan:
"Aku selalu menjadi orang yang religius.
Agama selalu menjadi inti dan pusat kehidupan serta perilaku ku.
Aku diajarai prinsip-prinsip dan pernikahan dan keluarga.
Aku selalu diajari tentang tujuan pernikahan dan keluarga, dan bagaimana mencari dan hidup di jalan yang diberkahi di dalam keluarga dan pernikahan yang kekal."
Claire menegaskan bahwa sejak ia masih gadis, ia memimpikan pernikahan sempurna dengan suami yang sempurna.
Termasuk ketaatan pada doktrin dan ajaran, yang berarti tidak boleh ada video-video nakal.
"Sudah satu tahun. Sudah satu tahun sejak seluruh duniaku hancur dalam sedetik, dan hidupku berubah," tulis Claire.
"Untuk beberapa alasan, aku mengambil ponselnya dan menemukannya."
"Aku menemukan tiga kata di kolom pencariannya yang mengubah padanganku."
"Tiga kata itu menyimpulkan bahwa ia sedang mencari.... mungkin beberapa jam yang lalu."
"Seluruh sikap ku pasti berubah dalam sedetik ketika aku membaca kata-kata itu karena dia bertanya ada apa."
"Aku bertanya mengapa kata-kata seperti itu ada di kolom pencariannya."
"Aku melihatnya dengan mata memohon, berharap ada penjelasan logis."
"Aku menutup satu halaman di ponselnya, aku malah menemukan halaman lain yang terbuka yang menampilkan ide-ide menjijikkan dari apa yang seharusnya terlihat seperti wanita."
"Aku merasa mual."
Sang tunangan pun berusaha membela diri dengan melempar kesalahan pada kakaknya, tapi Claire tak percaya begitu saja.
"Ponselnya jatuh dari tanganku sebelum aku bisa berkata apa-apa lagi."
"Aku ingin berteriak, aku ingin menangis."
"Aku ingin menendang dan memukul dinding."
"Tapi saat itu, aku membeku."
"Aku merasa ketakutan seperti ada orang yang sedang mencekik leherku."
"Aku sadar bahwa kemudian aku menangis dan berteriak tak terkendali."
"Di antara isak tangis itu, hatiku beku bagai batu."
"Aku kemudian memutuskan membatalkan pernikahan di depan pria yang tiba-tiba merasa seperti orang asing bagiku."
"Aku menghabiskan malam dalam kepanikan."
"Semuanya tampak gelap dan kosong, mungkin aku ditelan kegelapan selama sisa hidupku."
Claire menuliskan kepercayaannya pada Tuhan bahwa Tuhan akan membantunya bangkit dan bahagia lagi.
"Untuk kasusku, aku adalah korban. Aku harus menjangkau titik di mana aku berhenti melihat diriku sebagai korban dan melihat bahwa aku adalah wanita yang diberi Tuhan kekuatan dan penyembuhan."
"Ini yang sedang aku lakukan."
Baca: Viral Istri Sah Labrak Pelakor Wisuda Pakai Karangan Bunga Dari Istri yang Kau Goda Suaminya
Claire sudah mencurahkan semua kesedihannya, namun beberapa netizen menganggap Claire bukanlah korban.
Netizen hanya berharap Claire bisa bertemu pria yang tak pernah menonton video dewasa sama sekali.
Ada pula netizen yang kecewa karena Claire semacam mengumbar aibnya sendiri.
Seorang netizen beranggapan akan lebih baik jika Claire menyembunyikan alasan pernikahannya dibatalkan daripada harus berkata bahwa suaminya adalah laki-laki yang mesum.
4. Artis Batal Menikah setelah Tahu Calon Suaminya Punya 2 Istri dan Anak
Batal memulai suatu hubungan rumah tangga juga dialami artis asal Malaysia.
Pada Oktober lalu, seorang artis peran dan teater bernama Ellika Azman baru saja menyadari bahwa ia ternyata dibohongi oleh calon suaminya.
Melansir dari Harian Metro, Ellika Azman baru-baru ini mengetahui fakta bahwa calon suaminya sudah beristri dua.
Padahal, wanita asal Malaysia itu tengah merencanakan pernikahannya dengan calon suaminya itu.
Mereka bahkan berencana menikah dan bulan madu di Thailand.
Ellika Azman sempat menceritakan kisahnya itu melalui akun Instagramnya.
Menurutnya, kisah yang ia alami itu memberikan pelajaran yang berharga baginya.
Ellika dan pria itu telah menjalin hubungan sejak September 2018.
Pria itu selalu mengirim pesan dan meneleponnya hingga membuatnya luluh.
Namun, Ellika mengaku bahwa ia tak pernah menggoda pria itu.
"Setiap hari dia mengirim pesan, menelepon dan meluapkan perasaan lama-lama aku luluh. Ya, kesalahanku. Tapi aku tidak pernah menggodanya," tulis Ellika Azman.
Di bulan Maret, pria bernama Amar itu mendatangi rumahnya untuk meminta restu kepada kedua orangtua Ellika.
Hubungan keduanya pun menjadi semakin serius hingga mereka memutuskan untuk menikah.
Pernikahan itu diketahui akan dilaksanakan pekan depan.
Sebelum menikah, Ellika menyempatkan diri melakukan sholat istikarah.
Seolah diberi petunjuk setelah melakukan sholat, Ellika pun akhirnya tahu fakta dibalik calon suaminya.
“Aku memutuskan untuk istikarah dan Allah memiliki rencana lebih baik untuk saya,"
"Alhamdulillah di menit terakhir tahu, dia memiliki istri dan seorang anak dari pernikahan kedua,"
Diketahui, Amar tak pernah menjenguk anaknya sampai saat ini.
Sebelumnya, Ellika juga mengungkapkan bahwa ia hanya mengetahui calon suaminya memiliki satu istri.
Tak disangka, ternyata calon suaminya itu sudah beristri dua.
Kaget dengan fakta tersebut, Ellika pun memutuskan untuk membatalkan pernikahannya.
“Amar tidak tahu apa yang saya ketahui tentang istri keduanya. Karena saya berjanji kepada istri kedua untuk merahasiakannya.
"Hanya setelah istri kedua melahirkan, Amar tidak sekalipun menjenguk dan menjalankan tanggung jawabnya. Itu yang membuatku membuat keputusan ini," ungkapnya.
Ellika sempat merasa marah saat mengetahui Amar menelantarkan istri kedua dan anaknya.
“Orang-orang mungkin menuduh saya yang tidak-tidak. Tapi yang saya lakukan adalah karena niat baik,"
Setelah Ellika mengetahui itu semua, Amar pun mencoba menghubunginya.
Pada saat itu, Ellika juga berniat untuk membatalkan pernikahan mereka.
Namun, siapa sangka Ellika justru ditelepon oleh ibu Amar.
"Selepas itu, Amar menghubungi saya. Saya mengangkat panggilan itu karena sebelumnya dia memang mau membicarakan tentang proses pernikahan kami yang bakal dilakukan di Thailand minggu depan."
"Saya juga menerima panggilan itu karena mau membatalkan pernikahan,"
“Saat saya angkat telefon, saya dimarahi. Sebenarnya, ibunya yang menghubungi saya menggunakan ponsel Amar." pungkasnya
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie/TribunStyle.com, Dhimas Yanuar, Apriantiara Rahmawati Susma)
Artikel Ini Telah Tayang di Tribunnews.com dan TribunStyle.com dengan judul VIRAL Curhat Wanita yang Sudah 12 Tahun Pacaran tapi Gagal Nikah karena Tunangannya Kepincut Pelakor, Viral Kisah Pria Gagal Menikah, Calon Istri Hamil Duluan, Punya 3 Cowok Tak Tahu Mana Sang Ayah Bayi, Calon Pengantin Wanita Batalkan Pernikahan setelah Melihat Isi Browser History Tunangannya, dan Kisah Pilu Artis Batal Menikah, Sempat Bertemu Istri Kedua Calon Suami Setelah Sholat Istikharah