Selasa, 11 November 2025

Prakiraan Cuaca

Banjir Terjang Jakarta, Simak Prakiraan Cuaca Minggu 28 April, Waspadai Hujan di Wilayah Ini

Saat ini, banjir kembali menerjang Jakarta. Simak prakiraan cuaca untuk Minggu (28/4/2019). Waspadai hujan di 3 wilayah ini.

Penulis: Sri Juliati
Alex Suban/Alex Suban
Kendaraan merayap melintasi Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur, yang terendam banjir akibat luapan Sungai Ciliwung, Jumat (26/4/2019). Jalan Jatinegara Barat sempat ditutup dan kendaraan mobil dari arah Terminal Kampung Melayu dibelokkan ke Jalan Jatinegara Barat 1 karena banjir sempat meninggi. 

Saat ini, banjir kembali menerjang Jakarta. Simak prakiraan cuaca untuk Minggu (28/4/2019). Waspadai hujan di 3 wilayah ini.

TRIBUNNEWS.COM - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta, Jumat (26/4/2019).

Banjir itu disebut akibat dari luapan Sungai Ciliwung.

Bagi Anda yang akan beraktivitas pada Minggu (28/4/2019) besok, sebaiknya simak prakiraan cuaca untuk esok hari.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hujan dengan intensitas ringan dan lokal akan melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta pada siang hari.

Baca: Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Sabtu 27 April 2019, BMKG Ingatkan Hujan Petir Terjadi di 2 Wilayah Ini

Baca: Peringatan Dini BMKG: Waspada! Cuaca Ekstrem Hari Ini Sabtu 27 April, Dampak Pusat Tekanan Rendah

Baca: Gempa Hari Ini - BMKG Catat Gempa M 4.5 Guncang Kodi Sumba Barat Daya Sabtu Pagi

Sementara pada malam hari, cuaca di beberapa wilayah cenderung kompak berawan, kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang akan diguyur hujan lokal.

Selain itu, BMKG juga memberikan peringatan dini berupa potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat.

Potensi cuaca ekstrem ini diperkirakan terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur antara siang dan malam hari.

Selengkapnya, simak prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) dilansir Tribunnews.com dari laman BMKG.

1. Jakarta Barat

Pagi: Cerah Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dinihari: Hujan Lokal

Suhu: 24 - 32 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 95%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

2. Jakarta Pusat

Pagi: Cerah Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dinihari: Hujan Lokal

Suhu: 25 - 31 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 95%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

3. Jakarta Selatan

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dinihari: Berawan

Suhu: 24 - 31 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 95%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

4. Jakarta Timur

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dinihari: Berawan

Suhu: 24 - 31 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 95%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

5. Jakarta Utara

Pagi: Cerah Berawan

Siang: Hujan Lokal

Malam: Hujan Lokal

Dinihari: Hujan Lokal

Suhu: 25 - 31 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 95%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

6. Kepulauan Seribu

Pagi: Hujan Lokal

Siang: Cerah Berawan

Malam: Hujan Lokal

Dinihari: Hujan Lokal

Suhu: 27 - 31 derajat celcius

Kelembapan: 65 - 90%


prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019)
prakiraan cuaca DKI Jakarta untuk Minggu (28/4/2019) (web.meteo.bmkg.go.id)

Sebelumnya diketahui, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat hingga Jumat (26/4/2019) pukul 12.00 WIB, titik banjir akibat luapan Sungai Ciliwung bertambah menjadi 32 titik.

Sebelumnya sebanyak 17 titik banjir di Jakarta pada Jumat pagi.

Puluhan titik banjir tersebut berada di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.

Untuk wilayah Jakarta Selatan, banjir merendam Kelurahan Pengadegan RW 001, 002, dan 011.

Kemudian Kelurahan Rawajati RW 001, 003, dan 007; Kelurahan Cikomo RW 001; dan Kelurahan Kebon Baru RW 010.

Di wilayah Jakarta Timur, banjir merendam RW 001, 002, 003, 005, 008, 012 Kelurahan Cawang; RW 001, 002, 004, dan 005 Kelurahan Balekambang; RW 005, 006, 007, 015, 016 Kelurahan Cililitan; RW 004 sampai RW 008 Kelurahan Kampung Melayu; dan RW 006, 007, 011, dan 014 Kelurahan Bidara Cina.

Ketinggian banjir di 32 titik tersebut berada pada ketinggian 10 cm hingga 250 cm.

Baca: Anies Cerita Kisah Tragis Imas, Pemulung yang Tewas Terseret Banjir Saat Hendak Mengambil Termos

Baca: Musim Banjir, Awas Bahaya Penyakit Akibat Kencing Tikus, Bisa Picu Kematian, Kenali Gejalanya

Baca: Banjir Terjang Jakarta, Tagar AniesDimana Sempat Merajai Trending Topic

Sebanyak 285 KK atau tepatnya 2.258 jiwa mengungsi akibat banjir tersebut.

Bahkan, banjir yang melanda sejumlah kawasan di DKI Jakarta memunculkan reaksi di dunia maya.

Tagar AniesDimana pun merajai trending topic di Twitter, yang terpantau pada Sabtu (27/4/2019).

Tagar ini seolah meminta pertanggungjawaban Sang Gubernur atas banjir yang sudah mengepung ibukota.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved