Sabtu, 22 November 2025

Kisah Warga Jakarta Puluhan Tahun Terpaksa Tinggal di Kuburan

Kisah Puput  sudah puluhan tahun tinggal di area Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kebon Nanas Jatinegara.

Penulis: Hasanudin Aco
Tribun Jakarta/Bima
TINGGAL DI MAKAM - Kuburan atau Tempat Pemakaman Umum atau TPU di Kebon Nanas, Jatinegara, Jakarta Timur, yang jadi lokasi tempat tinggal warga tak mampu. 

Sebanyak 69 TPU aset Dinas Pertamanan dan Hutan (Tamhut) Kota DKI Jakarta kini sudah penuh, hanya tersisa sembilan TPU dapat digunakan untuk pemakaman warga.

Penertiban ratusan rumah warga di lahan TPU Kebon Nanas dan TPU Kober Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur bakal digunakan untuk membuka petak makam baru.

Puput pasrah dan berharap bahwa ketika proses relokasi nanti, Pemprov DKI mempertimbangkan lokasi Rusun agar tidak jauh dari lokasi anak sekolah dan tempat kerja warga.

"Karena dampak dari penggusuran itu kan enggak cuma anak sekolah, pekerjaan. Per bulan harus bayar rumah susun, kalau ketemu Alhamdulillah, kalau enggak kita bisa angkat kaki dari Rusun," tuturnya.

Sementara Pemkot Jakarta Timur menyatakan akan berupaya mengakomodir keinginan warga terdampak penertiban bangunan di atas TPU Kebon Nanas dan TPU Kober.

Di antaranya dengan menyediakan Unit Rusun, memfasilitasi pemindahan sekolah anak-anak, serta membantu UMKM warga dengan merelokasinya ke lokasi binaan (Lokbin) Dinas UMKM.

Nantinya lahan TPU yang selama ini digunakan warga untuk membangun rumah akan dikembalikan sesuai fungsinya guna menambah ketersediaan makam di Jakarta.

"Kami minta dikembalikan lahan yang pernah digunakan mereka (untuk tempat tinggal) selama 20 tahun, bahkan ada yang 30 tahun," kata Sekretaris Kota Jakarta Timur, Eka Darmawan.

Buka makam baru di Jakarta

Lahan pemakaman di Jakarta sudah penuh.

Kepala Bidang Pemakaman Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, Siti Hasni mengatakan setidaknya ada 1.950 petak makam baru yang akan dibuka usai penertiban rampung.

Pasalnya berdasarkan data tercatat 280 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 517 jiwa kini tinggal di atas lahan TPU Kebon Nanas atau TPU Cipinang Besar Selatan dan TPU Kober Rawa Bunga.

 "Untuk TPU Kober lebih kurang bisa menampung 450 petak makam baru. Untuk TPU Kebon Nanas bisa menampung kurang 1.500 petak makam," kata Hasni di Jakarta Timur.

Selain itu makam pada TPU Kebon Nanas dan TPU Kober Rawa Bunga yang sudah tak digunakan atau jenazahnya sudah dipindah juga akan digunakan untuk membuka makam baru.

Pembukaan petak makam baru ini diharapkan dapat mengatasi masalah krisis lahan makam di DKI Jakarta, karena kini hanya tersedia sembilan TPU yang dapat melayani pemakaman baru.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved