Kamis, 13 November 2025

Reshuffle Kabinet

Pernyataan 5 Wakil Menteri Baru setelah Dilantik: Ungkap Pesan Jokowi, akan Bersinergi Bantu Menteri

Jokowi resmi melantik wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020) pukul 09.30 WIB.

Penulis: Nuryanti
Tangkap layar kanal YouTube Sekretariat Presiden
Jokowi lantik menteri dan wakil menteri. Kelima wakil menteri menyampaikan pernyataan setelah acara pelantikan. 

3. Harfiq Hasnul Qalbi

Wakil Menteri Pertanian, Harfiq Hasnul Qalbi, mendapat sejumlah pesan dari Jokowi.

Ia diberi tugas soal ketahanan pangan yang disebut menjadi hal serius saat pandemi Covid-19.

"Ada beberapa hal yang Bapak Presiden pesankan pada saya, terutama ketahanan pangan," ungkapnya.

"Ke depan di tengah pandemi, menjadi hal yang sangat serius."

"Mengingat ruang gerak produk pertanian ini terganggu," jelasnya.

Harfiq pun akan segera bersinergi dengan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.

"Bapak Presiden berharap saya bisa bersinergi membantu Bapak Menteri (Pertanian)," lanjutnya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020) pukul 09.30 WIB.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020) pukul 09.30 WIB. (Tangkap layar YouTube Kompas TV)

4. Dante Saksono Harbuwono

Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono, diminta Jokowi untuk mempercepat serapan anggaran.

Ia juga diminta untuk memprioritaskan vaksinasi Covid-19 di 2021 mendatang.

"Beberapa hal penting yang dipesankan Bapak Presiden, serapan anggaran yang harus dipercepat untuk Kementerian Kesehatan," ujarnya.

"Di tengah pandemi, maka serapan itu harus efektif dan maksimal."

"Lalu masalah vaksinasi yang penting dan harus didahulukan," terang Dante Saksono Harbuwono.

Baca juga: Pernyataan 6 Menteri Baru setelah Resmi Dilantik, Ungkap Tugas yang Diberikan oleh Jokowi

Baca juga: Setelah Reshuffle Kabinet Jokowi, Begini Prediksi Analis soal Pergerakan Rupiah

5. Edward Komar Syarief

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved