Selasa, 4 November 2025

Kartu PraKerja

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 Dibuka, Login www.prakerja.go.id, Berikut Cara dan Syaratnya

Cara mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 34 dan syaratnya, dibuka pada Sabtu (25/6/2022).

Penulis: Nuryanti
Instagram/prakerja.go.id
Kartu Prakerja Gelombang 34 dibuka. Cara mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 34 dan syaratnya, dibuka pada Sabtu (25/6/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 34 yang sudah dibuka.

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 dibuka pada Sabtu (25/6/2022).

Informasi ini diunggah oleh akun Instagram Kartu Prakerja @prakerja.go.id.

"Yuk yang nanyain gelombang 34 langsung klik "Gabung Gelombang"! Jangan disia siakan kesempatannya Sob! Gabung, gabung, gabung!!!" tulis manajemen Prakerja.

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 dilakukan melalui laman www.prakerja.go.id.

Apabila peserta sudah memiliki akun Kartu Prakerja, segera klik gabung gelombang.

Setelah mendaftar, pantau status pendaftaran di dashboard akun Prakerja.

Dalam artikel ini, Tribunnews.com merangkum syarat dan panduan mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 34.

Simak syarat dan cara mendaftar seperti gelombang sebelumnya:

Syarat Mendaftar Kartu Prakerja

1. WNI berusia 18 tahun ke atas;

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal;

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil;

4. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi Covid-19;

5. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD;

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved